SKRIPSI

Penulis / NIM
YULDA PAKAYA / 151411141
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. SUKIRMAN RAHIM, S.Pd, M.Si / 0029077604
Pembimbing 2 / NIDN
IRVIN NOVITA ARIFIN, S.Pd, M.Pd / 0001118005
Abstrak
ABSTRAK Yulda Pakaya. 2015.Penerapan Model Contextual Teaching and Learning. Skripsi, Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar,Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I, Dr.Sukirman Rahim M.Si dan Pembibing II, Irvin Novita Arifin S.Pd M.Pd. Masalah dalam penelitian ini dirumuskan yaitu bagaimana penerapan model Contextual Teaching and Learning (CTL) pada pembelajaran IPA di kelas IV SDN 01 Kayuogu Kabupaten Bolaang Mongondow Utara ? Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan penerapan model Contextual Teaching and Learning pada pembelajaran IPA. Metode yang digunakan dalam penulisan ini adalah metode penelitian deskriptif kualitatif untuk menggambarkan keadaan yang sebenarnya dengan harapan memberikan gambaran yang jelas tentang penerapan model contextual teaching and learning pada pembelajaran IPA kelas IV SDN 01 Kayuogu Kabupaten Bolaang Mongondow Utara. Berdasarkan pengamatan peneliti, peneliti dapat memberi kesimpulakan bahwa penerapan model Contextual Teaching and Learning pada pembelajaran IPA kelas IV SDN 1 Kayuogu Kabupaten Bolaang Mongondow Utara sudah tergolong baik hal ini di buktikan dengan cara guru menerapkan model Contextual Teaching and Learning yang sesuai dengan prosedur dan langkah-langkah model Contextual Teaching and Learning yaitu meliputi: 1) Guru mengembangkan pemikiran siswa dengan belajar sendiri dan menemukan sendiri ketrampilannya 2) Guru telah melaksanakan kegiatan inquiri yaitu dengan membawa siswa keluar kelas untuk mengamati tanaman di sekitar sekolah. 3) Guru mengembangkan rasa ingin tahu siswa bertanya mengenai tanaman yang diamatinya 4) Guru membagi bebrapa siswa dalam bentuk kelompok . 5) guru menghadirkan model sebagai tahapan dalam pembelajaran. 6) Guru telah melakukan refleksi kepada siswa di akhir pembelajaran. 7) Guru telah melakukan penilaian hasil belajar untuk mengetahui hasil yang telah dicapai masing-masing siswa. Kata Kunci : Penerapan Model CTL, Pembelajaran IPA
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011