Penulis / NIM
MIA USMAN / 151411209
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR
Pembimbing 1 / NIDN
Drs. HARIS MAHMUD, S.Pd.,M.Si / 0022026105
Pembimbing 2 / NIDN
Dra ELMIA UMAR, M.Pd / 0023085805
Abstrak
ABSTRAK
Mia Usman. 2015. Faktor-faktor Penyebab Rendahnya Motivasi Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran IPS Di Kelas V SDN 104 Kota Utara Kota Gorontalo. Skripsi, Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Gorontalo. Dengan pembimbing I Drs. H. Haris Mahmud, S.Pd, M.Si, dan pembimbing II Dra. Elmia Umar, M.Pd.
Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah, (1) Apa saja faktor-faktor yang menjadi penyebab rendahnya motivasi belajar siswa di Kelas V SDN 104 Kota Utara Kota Gorontalo, (2) Bagaimana Motivasi Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran IPS di Kelas V SDN 104 Kota Utara Kota Gorontalo , (3) Upaya-upaya apa yang dilakukan oleh guru untuk menumbuhkan motivasi belajar siswa di Kelas V SDN 104 Kota Utara Kota Gorontalo.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor penyebab rendahnya motivasi belajar siswa pada mata pelajaran IPS di Kelas V SDN 104 Kota Utara Kota Gorontalo. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan jenis penelitian kualitatif.
Berdasarkan hasil penelitian ini, dapat disimpulkan bahwa faktor-faktor penyebab rendahnya motivasi belajar siswa dalam mata pelajaran IPS yaitu berasal dari Faktor Intern (Faktor yang berasal dalam diri siswa) yang terdiri atas cita-cita atau aspirasi siswa, kemampuan siswa dan kondisi siswa sedangkan faktor Ekstern (Faktor yang berasal dari luar) yang terdiri atas Faktor Keluarga dan faktor sekolah. Upaya-upaya guru dalam menumbuhkan motivasi belajar siswa masih kurang maksimal dimana guru hanya terfokus pada metode dan model pembelajaran yang monoton tanpa disertai dengan inovasi-inovasi yang dapat menumbuhkan motivasi belajar siswa.
Kata Kunci : Guru, Siswa, Motivasi Belajar.
Download berkas