SKRIPSI

Penulis / NIM
SELVI LAWANI / 151411479
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR
Pembimbing 1 / NIDN
Dra ELMIA UMAR, M.Pd / 0023085805
Pembimbing 2 / NIDN
NURHAYATI TINE, S.PdI, M.Hi / 0001048002
Abstrak
ABSTRAK Selvi Lawani. 2013. Meningkatkan hasil belajar siswa pada materi mengenal lembaga-lembaga pemerintahan Kabupaten, Kota dan Provinsi melalui model pembelajaran jigsaw di kelas IV SD Inpres Padengo Kabupaten Pohuwato. Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Dra. Elmia Umar, M.Pd dan Pembimbing II Nurhayati Tine, S.Pd.I, M.H.I. Penelitian ini bertujuan untuk Meningkatkan hasil belajar siswa pada materi mengenal lembaga-lembaga pemerintahan Kabupaten, Kota dan Provinsi melalui model pembelajaran jigsaw di kelas IV SD Inpres Padengo Kabupaten Pohuwato. Metode yang dipakai dalam penelitian tindakan kelas. penelitian ini dilaksanakan dalam bentuk siklus yang terdiri dari 4 tahap yaitu, Tahap Persiapan, Tahap Pelaksanaan tindakan, Tahap Pemantauan dan evaluasi, Tahap Analisis dan refleksi Hasil penelitian menyimpulkan bahwa hasil analisa data pada siklus I, dan Siklus II, Maka ditemukan adanya peningkatan hasil belajar siswa dalam materi mengenal lembaga-lembaga pemerintah Kabupaten, Kota dan Provinsi pada mata pelajaran PKn dengan melalui model pembelajaran jigsaw. Hal ini terlihat jelas pada hasil yang dicapai dari siklus I yaitu 64.4 yang dikategorikan sedang, Pada Siklus II yaitu 80.00 yang dikategorikan tinggi. Jika dilihat dari ketuntasan belajar, ada indikator ketuntasan belajar yang digunakan di Kelas IV SD Inpres Padengo Kabupaten Pohuwato yaitu nilai rata-rata siswa ? 65 % dianggab tuntas. Hasil belajar siswa pada siklus I, 16 orang tuntas mengerjakan soal essay, 4 orang mendapat kriteria sangat baik dengan nilai persentase 16%, 7 orang dengan kriteria baik untuk nilai persentase 28%, dan 5 orang untuk kriteria cukup dengan nilai persentase 20%, sedangkan 9 orang lainnya tidak tuntas karena tidak memenuhi kriteria ketuntasan pembelajaran. Untuk siklus II, 10 orang yang mencapai kriteria sangat baik dengan nilai persentase 40%, 12 orang siswa yang mencapai kriteria sangat baik dengan persentsi 48%, 2 orang siswa dengan nilai persentasi 8% mendapat kriteria cukup serta nilai kurang 1 orang dengan presentase 4%. Sehingga jika digunakan model pembelajaran jigsaw pada mata pelajaran PKn materi mengenal lembaga-lembaga pemerintahan kabupaten, kota dan provinsi kelas IV SD Inpres Padengo Kabupaten Pohuwato, maka hasil belajar siswa akan meningkat Saran dalam penelitian ini yaitu Diharapkan kepada para guru, khususnya guru PKn dalam meningkatkan hasil belajar siswa lebih baik menggunakan model pembelajaran jigsaw agar masalah dalam pembelajaran PKn dapat dipecahkan dengan mudah dan diselesaikan dengan baik. Kata Kunci : Hasil Belajar, Pembelajaran Jigsaw
Download berkas

ARSIP

2025
Skripsi tahun 2025
2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011