Penulis / NIM
SITI HARDIYANTI PAPUTUNGAN / 151412079
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR
Pembimbing 1 / NIDN
Dra.Hj EVI HASIM, M.Pd / 0028016006
Pembimbing 2 / NIDN
Dra SAMSIAR RIVAI, S.Pd, M.Pd / 0018025904
Abstrak
ABSTRAK
Siti Hardiyanti Paputungan. 2016. Pengaruh Penggunaan Media Visual Terhadap Menulis Puisi Bebas pada Siswa Kelas V SDN 66 Kota Timur Kota Gorontalo. Skripsi. Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar. Fakultas Ilmu Pendidikan. Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing: (I) Dra. Hj. Evi Hasim, M.Pd dan Pembimbing (II) Dra. Samsiar Rivai, S.Pd, M.Pd
Tujuan penelitian ini untuk mengetahui Pengaruh Media Visual Terhadap Menulis Puisi Bebas `pada Siswa kelas V SDN 66 Kota Timur Kota Gorontalo. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian adalah metode eksperimen. Desain pengujian ini adalah (One Group Pretest and Posttest). Populasi/subjek pada siswa kelas V. Tekhik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian yaitu tes (Pretest and Posttest) sedangkan observasi dan dokumentasi adalah penunjang.
Hasil penelitian ini menunjukkan terdapat pengaruh penggunaan media visual terhadap menulis puisi bebas. Ditunjukan dari hasil uji t test diperoleh nilai thitung lebih besar dari pada ttabel dimana nilai thitung sebesar 14,96, sedangkan ttabel sebesar 2,60. Nilai ttabel tersebut berdasarkan pada jumlah derajat kebebasan atau dk yaitu 15 dengan taraf signifikan () = 1% atau 0,01 dengan tingkat kepercayaan 99%. Dengan demikian hasil penelitian ini sesuai dengan hipotesis yang diajukan.
Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan, maka peneliti menyimpulkan bahwa dari hasil menulis puisi bebas yang dilaksanakan selama pertemuan II dengan menggunakan media visual pada siswa kelas V SDN 66 Kota Timur Kota Gorontalon mengalami peningkatan.
Kata Kunci: Media visual, Puisi bebas
Download berkas