Penulis / NIM
MELI MISMAT / 151412190
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. Hj. RUSMIN HUSAIN, S.Pd., M.Pd / 0014046012
Pembimbing 2 / NIDN
Dra DAJANI SULEMAN, M.Hum / 0007105810
Abstrak
ABSTRAK
Meli Mismat. 2016. Meningkatkan Kemampuan Siswa Menulis Karangan Narasi Melalui Media Gambar Seri di Kelas V SDN No.99 Sipatana Kota Gorontalo. Skripsi, Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Gorontalo.Pembimbing I Dr. Hj. Rusmin Husain, S.Pd, M.Pd, dan pembimbing II Dra. Dajani Sulaiman, M.Hum.
Masalah pada penelitian ini adalah "apakah melalui media gambar seri dapat meningkatkan kemampuan menulis karangan narasi siswa kelas V SDN No. 99 Sipatana Kota Gorontalo ?". Adapun yang menjadi tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan kemampuan siswa dalam menulis karangan narasi melalui media gambar seri pada siswa kelas V di SDN No. 99 Sipatana kota Gorontalo. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas (PTK). Penelitian ini dilaksanakan secara bersiklus dan masing-masing siklus terdiri dari 4 tahapan yaitu tahap persiapan, pelaksanaan tindakan, pemantauan dan evaluasi, analisis dan refleksi.
Berdasarkan hasil penelitian pada siklus I pada siswa kelas V yang terdiri dari 20 siswa terdapat siswa yang mampu 9 siswa (45%), kurang mampu 7 siswa (35%) dan yang tidak mampu 4 siswa (20%) dengan total presentase kemampuan siswa menulis karangan narasi yaitu 44%. Hal tersebut belum mencapai indikator kinerja yang diharapkan yakni 75%, sehingga dilakukan tindakan lanjutan kesiklus II. Pada siklus II menunjukkan adanya peningkatan pada kemampuan siswa menulis karangan narasi siswa yang mampu 16 siswa (80%), yang kurang mampu 1 siswa (5%) dan yang tidak mampu 3 siswa (15%) dengan total presentase kemampuan siswa mencapai 80%.
Jadi kesimpulan penelitian ini adalah kemampuan siswa menulis karangan narasi melalui media gambar seri pada siswa kelas V SDN No.99 Sipatana kota Gorontalo meningkat.
Kata kunci: Karangan Narasi, Media Gambar Seri.
Download berkas