Penulis / NIM
NURBAYTI HULUKATI / 151412196
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR
Pembimbing 1 / NIDN
Dra DAJANI SULEMAN, M.Hum / 0007105810
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. Hj. RUSMIN HUSAIN, S.Pd., M.Pd / 0014046012
Abstrak
ABSTRAK
NURBAYTI HULUKATI. 2016. Kemampuan Siswa Berbicara Dengan Metode Debat Aktif Di Kelas V SDN 8 Kabila Kabupaten Bone Bolango. Skripsi, Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri gorontalo. Pembimbing I Dra. Dajani Suleman, M.Hum dan Pembimbing II Dr. Hj. Rusmin Husain, S.Pd, M.Pd.
Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah Bagaimana Kemampuan Siswa Berbicara Dengan Metode Debat Aktif Di kelas V SDN 8 Kabila Kabupaten Bone Bolango. Penelitian ini bertujuan untuk Mendeskripsikan Kemampuan Siswa Berbicara Dengan Metode Debat Aktif Di Kelas V SDN 8 Kabila Kabupaten Bone Bolango. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data yang dilakukan dengan mereduksi data, penyajian data dan verifikasi data.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan siswa berbicara menggunakan metode debat aktif dari 32 orang siswa terdapat 20 (62,5%) orang siswa mampu berbicara dan 12 (37,5%) orang siswa yang tidak mampu berbicara.
Berdasarkan hasil data penelitian di atas dapat disimpulkan bahwa metode pembelajaran debat aktif ini dapat meningkatkan hasil belajar dan kemampuan siswa berbicara pada pelajaran bahasa indonesia kelas V SDN 8 Kabila.
Kata Kunci Berbicara, Metode Debat Aktif
Download berkas