SKRIPSI

Penulis / NIM
NUNUNG SUSILAWATI DAIMUN / 151412245
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR
Pembimbing 1 / NIDN
Drs. HARIS MAHMUD, S.Pd.,M.Si / 0022026105
Pembimbing 2 / NIDN
DR. MUCHTAR AHMAD, S.Pd, M.Si / 0004057805
Abstrak
Nunung S. Daimun. Nim. 151 412 245. Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa Pada Pembelejaran IPS Materi Koperasi Melalui Model Numbered Heads Together Kelas IV SD Negeri 1 Lion Kec. Posigadan Kab. Bolaang Mongondow Selatan. Skripsi, Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Drs. H. Haris Mahmud, M.Si dan pembimbing II Muchtar Ahmad, S.Pd, M.Si. Permasalahan dalam penelitian ini adalah “Apakah dengan menerapkan model Numbered Heads Together dapat meningkatkan motivasi belajar siswa pada materi tentang Koperasi pelajaran IPS siswa kelas IV SDN 1 Posigadan Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan?” Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan motivasi belajar siswa dengan menggunakan model Numbered Heads Together meningkatkan motivasi belajar siswa dimasa datang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam 2 siklus di IV SD Negeri 1 Lion Kec. Posigadan Kab. Bolaang Mongondow Selatan. Tehnik Pengumpulan data dalam penelitian ini berupa observasi aktivitas guru dan siswa, wawancara, tes, dan dokumentasi. Pada pelaksanaan tindakan kelas siklus I siswa yang mendapatkan termotivasi belajar berjumlah 16 orang (64%), sedangkan yang tidak termovitasi berjumlah 9 orang (36%). Setelah dilaksanakan tindakan kelas siklus II jumlah siswa yang termotivasi berjumlah 21 orang (84%) sedangkan yang tidak termovitasi berjumlah 4 orang (16%) Kesimpulan bahwa dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif Numbered Heads Together (NHT) menunjukkan bahwa motivasi belajar siswa secara individu mengalami peningkatan khususnya pada materi koperasi pada pelajaran ilmu pengetahuan sosial (IPS) siswa kelas IV SDN 1 Lion Kecamatan Posigadan Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan. Kata Kunci: Motivasi Belajar Siswa. Model Numbered Heads Together
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011