SKRIPSI

Penulis / NIM
ISHAK ISMAIL / 151412293
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR
Pembimbing 1 / NIDN
Drs. HARIS MAHMUD, S.Pd.,M.Si / 0022026105
Pembimbing 2 / NIDN
SAMSI POMALINGO, S.Ag.MA / 0020057605
Abstrak
Ishak Ismail. 2013. Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Pada Materi Menghargai Jasa Tokoh-Tokoh Perjuangan Dalam Mempertahankan Kemerdekaan Melalui Model STAD Pada Pembelajaran IPS Kelas V SD Inpres Manawa Kecamatan Patilanggio Kabupaten Pohuwato. Skripsi. Program Studi S1 Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Drs. H. Haris Mahmud, S.Pd, M.Si dan Pembimbing II Samsi Pomalingo, S.Ag, MA. Permasalahan dalam penelitian ini adalah Apakah dengan menerapkan model STAD hasil belajar siswa kelas V SD Inpres Manawa Kecamatan Patilanggio pada materi menghargai jasa tokoh-tokoh perjuangan dalam mempertahankan kemerdekaan akan meningkat? tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada materi menghargai jasa tokoh-tokoh perjuangan dalam mempertahankan kemerdekaan melalui model pembelajaran STAD di kelas V SD Inpres Manawa Kecamatan Patilanggio. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan bahwa terjadi terjadi peningkatan hasil belajar siswa di kelas V SD Inpres Manawa Kecamatan Patilanggio setelah diterapkan model STAD pada materi menghargai jasa tokoh-tokoh perjuangan dalam mempertahankan kemerdekaan. Hal ini didukung dengan hasil evaluasi pada observasi awal yang menunjukan bahwa jumlah siswa yang tuntas sebanyak 24 orang atau (65%) dengan kriteria Skor ? 70. Sedangkan siswa yang belum tuntas sebanyak 13 orang atau (35%) atau yang memperoleh nilai dengan skor ? 70. Dengan nilai rata-rata 65,94. Hasil siklus I terjadi peningkatan yakni menunjukan bahwa kemampauan siswa terlihat mulai mengalami peningkatan ketuntasan hal ini telihat pada jumlah siswa yang tuntas tergolong kriteria skor ? 70 sebanyak 27 orang siswa atau 73%, selanjutnya siswa yang tergolong belum tuntas yang tergolong kriteria skor ? 70 sebanyak 10 orang atau 27%. Dengan nilai rata-rata 75,94. Selanjutnya hasil siklus II menunjukan bahwa jumlah siswa yang tuntas atau yang tergolong kriteria skor ? 70 sebanyak 31 orang siswa atau 84%, selanjutnya siswa yang belum tuntas atau tergolong kriteria skor ? 70 sebanyak 6 orang siswa atau 16%, dengan nilai rata-rata sebesar 78,10. Hasil pelaksanaan penelitian tindakan kelas sampai mencapai dua siklus karena pada siklus I kegiatan pembelajaran melalui penggunaan model STAD belum mencapai indikator kinerja penelitian. Setelah diadakan refleksi, dimana proses pembelajaran telah diadakan pembaharuan pelaksanaan tindakan pada siklus II, maka hasil belajar siswa meningkat, sehingga penetapan hipotesis tindakan penelitian terbukti dan dapat diterima secara ilmiah. Kata kunci : Hasil Belajar dan Model STAD
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011