Penulis / NIM
AYU STIA DEWI / 151413174
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR
Pembimbing 1 / NIDN
DR ASNI ILHAM, S.Pd, M.Si / 0007045908
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. Hj. RUSMIN HUSAIN, S.Pd., M.Pd / 0014046012
Abstrak
ABSTRAK
Ayu Stia Dewi: 2017. Efektivitas Penerapan Metode Pemecahan Masalah Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Materi Pecahan di kelas IV SDN 07 Dulupi Kabupaten Boalemo. Skripsi, Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar. Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Dr. Hj. Asni Ilham, S.Pd, M.Si dan pembimbing II Dr. Hj. Rusmin Husain, S.Pd, M.Pd
Permasalahan dalam penelitian ini yaitu "Apakah Terdapat Perbedaan Hasil Belajar Sebelum Penerapan Metode Pemecahan Masalah dan Sesudah Penerapan Metode Pemecahan Masalah Pada Materi Pecahan di kelas IV SDN 07 Dulupi Kabupaten Boalemo?" tujuanya untuk mengetahui Perbedaan Hasil Belajar Siswa Sebelum Penerapan Metode Pemecahan Masalah dan Sesudah Penerapan Metode Pemecahan Masalah Pada Materi Pecahan di Kelas IV. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode Pre-Experimental Designs (nondesigns) dengan tipe One-Gruup Pretest-Posttest Design.
Hasil penelitian dan pembahasan menunjukan bahwa perhitungan uji t diperoleh hasil perhitungan dimana thitung adalah 8,04 sedangkan harga dari ttabel adalah 1,70. Karena thitung lebih besar daripada ttabel atau harga thitung telah berada di luar daerah penerimaan H0 . Sehingga dapat disimpulkan bahwa H0 ditolak dan menerima H1. Untuk hasil penelitian kelas postest yang mendapatkan perlakuan mendapatkan rata-rata hasil belajar 12,78 dan untuk prettest rata-rata hasil belajar siswa 8,72. Hal ini membuktikan bahwa terdapat perbedaan sebelum dan sesudah menggunakan metode pemecahan masalah dilihat dari hasil belajar siswa meningkat setelah diterapkannya metode pemecahan masalah.
Kata kunci: Metode Pemecahan Masalah, Pecahan dan Hasil Belajar.
Download berkas