SKRIPSI

Penulis / NIM
KADEK BUDIARTAWAN / 151413228
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR
Pembimbing 1 / NIDN
Dra ELMIA UMAR, M.Pd / 0023085805
Pembimbing 2 / NIDN
NURHAYATI TINE, S.PdI, M.Hi / 0001048002
Abstrak
ABSTRAK Kadek Budiartawan. 2017. Meningkatkan Minat Belajar Siswa Pada Pembelajaran PKn Melalui Media Visual Di Kelas V SDN 07 Suwawa Kabupaten Bonebolango. Skripsi. Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I, Dra. Elmia Umar, M.Pd dan Pembimbing II Nurhayati Tine, S.PdI, M.HI Rumusan masalah Apakah dengan menggunakan media visual dapat meningkatkan minat belajar siswa pada mata pelajaran PKn di kelas V di SDN 07 Suwawa Kabupaten Bonebolango? Dan tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan minat belajar siswa dalam pembelajaran PKn melalui media visual di kelas V Sekolah Dasar Negeri 07 Suwawa Kabupaten Bonebolango. Metode yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas (PTK) dengan subjek penelitian yaitu siswa kelas V yang berjumlah 20 orang. Penelitian ini dilaksanakan secara bersiklus dan masing-masing siklus terdiri dari 4 tahapan yaitu tahap perencanaan, tahap pelaksanaan tindakan, tahap pemantauan evaluasi, refleksi dan analisis. Hasil penelitian menunjukan bahwa minat belajar siswa pada mata pelajaran PKn masih dalam kategori rendah. Hal ini dapat ditunjukkan dari hasil presentase minat belajar siswa pada observasi awal hanya mencapai rata-rata 50.1%. Oleh sebab itu, peneliti melakukan tindakan kelas dengan menggunakan media visual sebagai media dalam pembelajaran. Dari hasil angket siklus I diperoleh presentase minat belajar hingga 73.12%. Hal ini dapat dimaknai bahwa terjadi peningkatan minat belajar yang cukup signifikan, namun belum mencapai presentase minimal 75% sehingga perlu dilakukan tindakan siklus II. Setelah dilakukan pembelajaran pada siklus II, presentase minat belajar siswa mengalami peningkatan hingga presentase rata-rata 87.87%. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan dapat disimpulkan bahwa dengan mengunakan media visual dapat meningkatkan minat belajar siswa pada pembelajaran PKn di kelas V SDN 07 Suwawa Kabupaten Bone Bolango.
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011