Penulis / NIM
RINOLDI ISMAIL / 151414124
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. ISNANTO, S.Pd., M.Ed / 0010078009
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. SUKIRMAN RAHIM, S.Pd, M.Si / 0029077604
Abstrak
ABSTRAK
Rinoldi Ismail. 2019. Implementasi Pendekatan Scientific Dalam Pembelajaran Kurikulum 2013 di Kelas IV SDN 4 Telaga Kabupaten Gorontalo, Skripsi. Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Dr. Isnanto, S.Pd, M.Ed dan Pembimbing II Dr. Sukirman Rahim, S.Pd, M.Si.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) implementasi pendekatan scientific dalam pembelajaran di SDN 4 Telaga Kabupaten Gorontalo (2) upaya yang dilakukan guru terhadap hambatan-hambatan selama proses pendekatan scientific di SDN 4 Telaga Kabupaten Gorontalo. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yakni kualitatif teknik pengumpulan dengan metode wawancara kepada guru dan kepala sekolah sehingga data dalam penelitian merupakan data primer. Analisis data menggunakan deskriptif.
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa (1) Implementasi pendekatan scientific dalam pembelajaran sudah bisa dilaksanakan dengan baik oleh guru yang dioptimalkan melalui langkah mengamati, menanya dan mengkomunikasikan pelajaran kepada peserta didik. Meskipun terletak pada kriteria yang baik namun masih perlu untuk lebih dimaksimalkan seperti mencoba dan menalar. (2) Upaya yang paling dipertimbangkan untuk menjadi prioritas yakni pelatihan bagi guru serta pendidikan yang nantinya akan menambah kompetensi guru dalam penarapan kurikulum yang lebih baik. Selain itu kendala dalam kurikulum 2013 juga sangat bergantung bagaimana intensitas monitoring dan evaluasi yang dilakukan oleh pengawas sekolah dan kepala sekolah agar guru lebih maksimal lagi dalam menerapkan kurikulum 2013 di Sekolah Dasar (SD) Negeri 4 Telaga Kabupaten Gorontalo.
Kata Kunci: Pendekatan Scientific, Kurikulum 2013
Download berkas