SKRIPSI

Penulis / NIM
SUSANTI H. KARIM / 151414130
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR
Pembimbing 1 / NIDN
Dra. SALMA HALIDU, M.Pd / 0008036009
Pembimbing 2 / NIDN
Dra RATNARTI PAHRUN, M.Pd / 0017095910
Abstrak
ABSTRAK Susanti H. Karim, 2018. Pengaruh Metode Discovery Terhadap Kemampuan Menulis Kalimat Utama Di Kelas VI SDN 10 Tilango Kecamatan Tilango Kabupaten Gorontalo. Skripsi, Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD), Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Dra. Hj. Salma Halidu, S.Pd. M.Pd dan Pembimbing II Dra. Ratnarti Pahrun, M.Pd. Permasalahan dalam penelitian ini adalah Apakah terdapat pengaruh metode discovery terhadap kemampuan menulis kalimat utama di kelas VI SDN 10 Tilango Kecamatan Tilango Kabupaten Gorontalo?. Adapun tujuan Penelitian ini untuk mengetahui pengaruh metode Discovery terhadap kemampuan menulis kalimat utama di kelas VI SDN 10 Tilango Kecamatan Tilango Kabupaten Gorontalo. Jenis penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif. Metode penelitian Pre Eksperimental dengan nama desain One Group Pretest " Posttest. Teknik yang digunakan dalam pengumpulan data adalah tes, observasi, treatmen atau perlakuan dan dokumentasi. Teknis analisis data menggunakan validitas konstruck (contruct validity), uji normalitas menggunakan uji Liliefors, dan pengujian hipotesis menggunakan uji thitung. Berdasarkan hasil penelitian, terdapat pengaruh metode discovery terhadap kemampuan menulis kalimat utama di kelas VI SDN 10 Tilango Kecamatan Tilango Kabupaten Gorontalo. Hal ini dilihat pada nilai rata-rata hasil kemampuan siswa menulis kalimat utama sebelum menggunakan metode discovery yaitu 43,21 dan setelah menggunakan metode discovery yaitu 74,93. Berdasarkan hasil analisis data menggunakan bahwa uji t diperoleh harga thitung sebesar 13,26 sedangkan ttabel pada tingkat signifikan 5% diperoleh harga ttabel sebesar 2,160. Ternyata harga thitung lebih besar dari pada harga ttabel (13,26>2,160) maka hasilnya signifikan. Sehingga H0 ditolak dan Ha diterima. Maka dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh metode discovery terhadap kemampuan menulis kalimat utama di kelas VI SDN 10 Tilango Kecamatan Tilango Kabupaten Gorontalo. Kata Kunci : Menulis Kalimat Utama, Metode Discovery ABSTRACT Karim, Susanti H. 2018. The Effect of Discovery Methods on Main Sentence Writing Ability at Grade VI of Elementary School SDN 10 Tilango, Tilango Sub-District, Gorontalo District. Undergraduate Thesis, Department of Elementary Teacher Education, Faculty of Education, Universitas Negeri Gorontalo. Principal supervisor: Dra. Hj. Salma Halidu, S.Pd. M.Pd Co-supervisor: Dra. Ratnarti Pahrun, M.Pd. The problem statement is "Is there an influence of the discovery method on the ability to write the main sentence of grade VI SDN 10 Tilango, Tilango Sub-District, Gorontalo District?" The purpose of this study is to determine the effect of the Discovery method on the main sentence writing ability in the aforementioned area. This quantitative research employed Pre Experimental research method with the design name "Pretest One Group - Posttest. Further, data collection are through tests, observations, treatments, and documentation. Technical data analysis used construct validity, normality test with Liliefors test, and hypothesis testing using the tcount test. The results showed that there is an influence of the discovery method on the main sentence writing ability of grade VI SDN 10 Tilango, Tilango Sub-District, Gorontalo District. Thisis shown on the average score of the ability of students to write the main sentence before the application of the discovery method that is 43.21 while the score after the application is 74.93. Based on the results of data analysis using t-test obtained tcount of 13.26 while t table at a significant level of 5% obtained ttable value of 2.160. It turns out that the value of tcount is higher than the value of ttable (13.26> 2.160), so the result is significant. Meaning H0 is rejected,and Ha is accepted. Thus, it can be concluded that there is an influence of the discovery method on the main sentence writing ability of grade VI SDN 10 Tilango, Tilango Sub-District, Gorontalo District. Keywords: Writing the Main Sentence, Discovery Method
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011