Penulis / NIM
INDRA S. BADJUKA / 151414183
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR
Pembimbing 1 / NIDN
GAMAR ABDULLAH, S.Si., M.Pd / 0025128202
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. ISNANTO, S.Pd., M.Ed / 0010078009
Abstrak
ABSTRAK
Badjuka, Indra 2019. Pengaruh Metode Eksperimen Terhadap Hasil Belajar Siswa pada Materi Pesawat Sederhana Jenis Tuas di Kelas V SD Negeri 5 Batudaa. Skripsi. Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Gamar Abdullah, S.Si, M.Pd. dan Pembimbing II Dr. Isnanto, S.Pd. M.P.Ed.
Rumusan masalah pada penelitian ini adalah Apakah terdapat pengaruh metode eksperimen terhadap hasil belajar siswa pada materi pesawat sederhana jenis tuas di kelas V SDN 5 Batudaa ?. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh metode eksperimen terhadap hasil belajar siswa pada materi pesawat sederhana jenis tuas di kelas V SDN 5 Batudaa. Jenis penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan menggunakan metode ekperimen one-grup pretest-posttest design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas V di SDN 5 Batudaa yang berjumlah 13 orang dengan menggunakan teknik pengambilan sampling sampel jenuh maka seluruh jumlah populasi dijadikan sampel. Teknik pengumpulan data menggunakan tes hasil belajar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan metode eksperimen terhadap hasil belajar siswa pada materi pesawat sederhana di kelas V SD Negeri 5 Batudaa berpengaruh positif. Hal ini dapat dilihat terdapat perbedaan yang siginifikan (0,000) pada taraf signifikan 0,05 dimana rata-rata nilai posttest (85,00) lebih tinggi dibandingkan dengan rata-rata nilai pretest (56,54).
Kata Kunci: Metode Eksperimen, Pesawat Sederhana.
Download berkas