Penulis / NIM
NURNANINGSI J. TULIYABU / 151415192
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. Dr. H. ABDUL HARIS PANAI, S.Pd, M.Pd / 0026016004
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. SUKIRMAN RAHIM, S.Pd, M.Si / 0029077604
Abstrak
ABSTRAK
Nurnaningsi Tuliyabu . Pengaruh Model Pembelajaran Time Token Berbantuan Flashcard Terhadap Hasil Belajar IPA Pada Materi Energi Panas Dan Bunyi Serta Sifat " Sifatnya Di Kelas IV SDN 2 Bongo Batudaa Pantai, Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I. Prof. H. Abdul Haris Panai, M.Pd Pembimbing II Dr. Sukirman Rahim, S.Pd, M.Si .
Rumusan masalah dalam penelitian adalah ..."Apakah ada Pengaruh Model Pembelajaran Time Token Berbantuan Flashcard Terhadap Hasil Belajar IPA Pada Materi Energi Panas Dan Bunyi Serta Sifat " Sifatnya Di Kelas IV SDN 2 Bongo Batudaa Pantai?. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Pengaruh Model Pembelajaran Time Token Berbantuan Flashcard Terhadap Hasil Belajar IPA Pada Materi Energi Panas Dan Bunyi Serta Sifat " Sifatnya Di Kelas IV SDN 2 Bongo Batudaa Pantai. Model yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif metode eksperimen dengan rancangan one group prettest-posttest design. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data melalui tes hasil belajar dan dokumentasi. Sampel penelitian ini adalah siswa kelas IV sebanyak 10 orang.
Hasil perolehan nilai rata-rata pretest sebesar 62,2 dan nilai rata-rata posttest sebesar 85,3. Hasil penelitian tersebut diperkuat dengan hasil uji t yang menyebutkan bahwa thitung > ttabel, yaitu 2,095 < 2,306 pada taraf 0,05. Dalam hal ini dapat disimpulkan bahwa hasil penelitian ini menunjukan bahwa terdapat pengaruh model pembelajaran time token berbantuan Flashcard terhadap hasil belajar IPA.
Kata kunci: Model Belajar Time Token Berbantuan Flashcard, Hasil Belajar IPA
Download berkas