SKRIPSI

Penulis / NIM
FATMAWATI ARNOL / 151416058
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR
Pembimbing 1 / NIDN
Dra.Hj EVI HASIM, M.Pd / 0028016006
Pembimbing 2 / NIDN
Prof. Dr. Hj. RUSMIN HUSAIN, S.Pd., M.Pd.MCE / 0014046012
Abstrak
ABSTRAK Fatmawati Arnol. 2020. Meningkatkan Kemampuan Literasi Membaca Siswa Melalui Media Ulat Kata Bergambar Di Kelas I SDN 9 Kabila Kabupaten Bone Bolango. Skripsi, Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Dra. Evi Hasim., M.Pd. Pembimbing II Dr. Rusmin Husain., M.Pd. Permasalahan dalam penelitian ini adalah apakah melalui media ulat kata bergambar kemampuan literasi membaca siswa kelas I SDN 9 Kabila Kabupaten Bone Bolango dapat meningkat? Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan literasi membaca siswa kelas I di SDN 9 Kabila melalui media ulat kata bergambar. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang terdiri dari 2 siklus. Hasil capaian pada observasi awal menunjukan bahwa dari 15 siswa hanya 3 siswa (20%) termasuk pada kategori mampu. Pada siklus I meningkat sebanyak 5 siswa (33%) yang mampu, 10 siswa (67%) termasuk pada kategori tidak mampu. Jumlah dan presentase tersebut meningkat pada siklus II menjadi 13 siswa (87%) yang mampu sedangkan sisanya 2 siswa (13%) yang tidak mampu dalam literasi membaca. Jadi dapat disimpulkan bahwa kemampuan literasi membaca siswa melalui media ulat kata bergambar di kelas I SDN 9 Kabila Kabupaten Bone Bolango meningkat. Kata Kunci: Literasi Membaca, Media Ulat Kata Bergambar ABSTRACT Fatmawati Arnol. 2020. Improving Students Reading Literation Ability through Pictorial Caterpillar Medium at Class of I, SDN 9 Kabila of Bone Bolango District. Skripsi. Departement Of Elementary Teacher Education, Faculty of Educatio, State University of Gorontalo. The principal supervisor is Dra. Evi Hasim, M.Pd, and the co-supervisor is Dr. Rusmin Husain, M.Pd. The problem statement of this research is whether or not the application of pictorial caterpillar as a learning medium can improve the class of I students reading literation ability at SDN 9 Kabila of Bone Bolango District. It aims at improving students reading literation ability through Pictorial Caterpillar Medium at class of I, SDN 9 Kabila of Bone Bolango District. The reseacrh method is classsroom action research. Finding reveal that in the pre-observastion, only 3 out of 15 students (20%) are categorized able. However, in cycle I, it improves to be 5 students (33%) who are able, while there are still 10 students (67%) still categorized not able. Then, it improves more in cyle II in which there are 13 students (87%) categorized able although 2 students (13) are still not able. Hence, it can be concluded that the application of picrorial caterpillar medium can improve the students reading literation ability at class of I, SDN 9 Kabila of Bone Bolango District Keywords: Reading Literation, Pictorial Caterpillar Medium
Download berkas

ARSIP

2025
Skripsi tahun 2025
2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011