Penulis / NIM
LISTA AMIFTA UMAR / 151417039
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR
Pembimbing 1 / NIDN
DR ASNI ILHAM, S.Pd, M.Si / 0007045908
Pembimbing 2 / NIDN
- ISMAIL PIOKE, S.Pd, M.Pd / 0024105703
Abstrak
ABSTRAK
Lista Amifta Umar. 2021. Peran Guru Dalam Mengatasi Kesulitan Belajar pada Pembelajaran Matematika Di SD Se-Kecamatan Paguyaman Kabupaten Boalemo, Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Dr. Asni Ilham, M,Si Pembimbing II Ismail Pioke, S.Pd., M.Pd.
Masalah dalam penelitian Bagaimanakah Peran Guru Dalam Mengatasi Kesulitan Belajar pada Pembelajaran Matematika Di SD Se-Kecamatan Paguyaman Kabupaten Boalemo. Tujuan penelitian ini adalah Untuk mengetahui Peran Guru Dalam Mengatasi Kesulitan Belajar pada Pembelajaran Matematika Di SD Se-Kecamatan Paguyaman Kabupaten Boalemo. Desain penelitian adalah deskriptif kuantitatif. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data melalui Wawancara dan Lembar Kuesioner.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa Peran yang dilakukan guru untuk mengatasi kesulitan belajar pada pembelajaran matematika terdiri dari 5 indikator diantaranya (1) Guru sebagai Pembimbing dengan nilai presentase 95,33 % dengan kriteria sangat baik; (2) Guru sebagai Pengelola Kelas dengan nilai presentase 90% dengan kriteria baik; (3) Guru sebagai Mediator dengan nilai presentase 90,2% dengan kriteria baik; (4) Guru sebagai Evaluator dengan nilai presentase 97,8% dengan kriteria sangat baik; (5) Guru sebagai Motivator dengan nilai presentase 97,8% dengan kriteria sangat baik. Hal ini menunjukan bahwa guru telah berperan sangat baik dalam mengatasi kesulitan belajar pada pembelajaran matematika Dengan memperoleh nilai rata-rata 94,22% dengan kriteria sangat baik.
Kata kunci: Peran Guru, kesulitan belajar,Matematika
Download berkas