Penulis / NIM
YUSTIKA DJAFAR / 151417102
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. WIWY TRIYANTY PULUKADANG, S.Pd., M.Pd., MCE / 0006038004
Pembimbing 2 / NIDN
Dra.Hj EVI HASIM, M.Pd / 0028016006
Abstrak
ABSTRAK
Yustika Djafar.2021. Meningkatkan Kemampuan Siswa Menulis Teks Nonfiksi Melalui Model Mind Mapping Di Kelas V SDN 6 Bulango Utara Kabupaten Bone Bolango. Skripsi, Program Studi S1 PGSD Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Dr.Wiwy Triyanty Pulukadang, S.Pd, M.Pd. Pembimbing II Dra. Evi Hasim, M.Pd.
Permasalahan dalam penelitian ini yaitu apakah melalui model pembelajaran Mind Mapping, kemampuan menulis teks nonfiksi pada siswa kelas V di SDN 6 Bulango Utara dapat meningkat?.
Tujuan penelitian ini untuk meningkatkan kemampuan menulis teks nonfiksi melalui model pembelajaran Mind Mapping pada siswa kelas V di SDN 6 Bulango Utara. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang terdiri dari dua siklus. Siklus I dilaksanakan sebanyak 2 kali pertemuan dan siklus II dilaksanakan 1 kali pertemuan. Teknik pengumpulan data meliputi tes, observasi dan dokumentasi.
Pada hasil observasi awal dari 15 siswa, yang mampu dalam menulis teks nonfiksi sebanyak 3 siswa atau 20%. Pada siklus I pertemuan 1 mengalami peningkatan menjadi 6 siswa atau 40%. Pada siklus I pertemuan 2 mengalami peningkatan menjadi 9 siswa atau 60%. Pada siklus II pertemuan 1 mengalami peningkatan menjadi 13 siswa atau 86,66%. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa model Mind Mapping dapat meningkatkan kemampuan siswa menulis teks nonfiksi di kelas V SDN 6 Bulango Utara Kabupaten Bone Bolango.
Kata Kunci : Teks Nonfiksi, Model Mind Mapping.
Download berkas