SKRIPSI

Penulis / NIM
DEVITA IRVONA KAROLINA POMBU / 153408023
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN GURU PENDIDIKAN ANAK USIA DINI
Pembimbing 1 / NIDN
Dra. RAPI US DJUKO, M.Pd / 0009096706
Pembimbing 2 / NIDN
NUNUNG SURYANA JAMIN / 0021127903
Abstrak
Devita Pombu. NIM. 153408023. “Analisis Penyelenggaraan Bina Keluarga Balita Anak Usia 1-2 Tahun Satuan PAUD Sejenis di PAUD Muslimat Kecamatan Kabila Kabupaten Bone Bolango”. Skripsi. Jurusan Pendidikan Anak Usia Dini. 2012. Pembimbing I: Dra. Rapi Us. Djuko, M.Pd, Pembimbing II: Nunung Suryana Jamin, SE, M.Si. Masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana program penyelenggaraan Bina Keluarga Balita (BKB) anak usia 1 – 2 tahun pada satuan PAUD sejenis di PAUD Muslimat Kecamatan Kabila Kabupaten Bone Bolango. Metode penelitian adalah deskriptif kualitatif, yang bertujuan menganalisis program penyelenggaraan Bina Keluarga Balita (BKB) pada anak usia 1 – 2 tahun pada satuan sejenis di PAUD Muslimat Kecamatan Kabila Kabupaten Bone Bolango. Subjek dalam penelitian ini adalah ibu-ibu yang tergolong pada organisasi PAUD Muslimat Kecamatan Kabila Kabupaten Bone Bolango, yakni ibu-ibu yang membina anak usia 1 – 2 tahun dan usia 2 – 3 tahun. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, yang mengacu pada penyelenggaraan Bina Keluarga Balita (BKB) yakni: a) perencanaan; b) pelaksanaan; c) monitoring/koordinasi; d) evaluasi. Simpulan hasil penelitian ini adalah dalam penyelenggaraan Bina Keluarga Balita (BKB) perlu adanya perencanaan, pelaksanaan, monitoring/koordinasi dan evaluasi secara utuh dan terintegrasi. Kata Kunci: Analisis, Penyelenggaraan Bina Keluarga Balita (BKB) ?
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011