Penulis / NIM
DEWINTA IBRAHIM / 153408025
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN GURU PENDIDIKAN ANAK USIA DINI
Pembimbing 1 / NIDN
Dra. RAPI US DJUKO, M.Pd / 0009096706
Pembimbing 2 / NIDN
MEYLAN SALEH, S.Pd, M.Pd / 0007058107
Abstrak
Dewinta Ibrahim. NIM 153 408 025. Peran Orang Tua Dalam Menumbuhkan Kemandirian Pada Anak Tk Kartika Desa Moutong Kecamatan Tilong Kabila Kabupaten Bone Bolango. Skripsi.Jurusan PAUD Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Gorontalo.2012. Terima Kasih Kepada Dosen Pembimbing I/II Dra. Rapi Us Djuko, S.Pd dan Meylan Saleh S.Pd, M.Pd.
Penelitian ini belum optimalnya peran orang tua dalam menumbuhkan kemandirian pada anak TK Kartika Desa Moutong Kecamatan Tilong Kabila Kabupaten Bone Bolango. Tujuan penilitian adalah memperoleh gambaran yang jelas tentang peran orang tua dalam menumbuhkan kemandirian pada anak TK Kartika Desa Moutong Kecamatan Tilong Kabila Kabupaten Bone Bolango.
Lokasi penelitian adalah TK Kartika Desa Moutong Kecamatan Tilong Kabila Kabupaten Bone Bolango. Metode Penelitian Kualitatif. Dalam pengumpulan data menggunakan tehnik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Materi wawancara menyangkut peran orang tua dalam menumbuhkan kemandirian pada anak, yang dikaji perlindungan, pendidikan. Informan penelitia terdiri dari orang tua anak TK Kartika Desa Moutong Kecamatan Tilong Kabila Kabupaten Bone Bolango
Hasil penelitian menunjukan bahwa orang tua telah berperan dalam menumbuhkan kemandirian anak TK Kartika Desa Moutong Kecamatan Tilong Kabila Kabupaten Bone Bolango. Peran tersebut diwujudkan dengan cara memberikan motivasi sepenuhnya kepada anak.
Berdasarkan hasil penelitian disarankan agar orang tua anak TK Kartika Desa Moutong Kecamatan Tilong Kabila Kabupaten Bone Bolango lebih meningkatkan kemandirian anak agar anak bisa berkembangan normal seperti anak-anak lainya.
Kata Kunci : Peran Orang Tua Dalam Menumbuhkan Kemandirian Pada Anak
Download berkas