Penulis / NIM
MASNI / 153411065
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN GURU PENDIDIKAN ANAK USIA DINI
Pembimbing 1 / NIDN
Dra. MARYAM RAHIM, M.Pd / 0018075910
Pembimbing 2 / NIDN
MEYLAN SALEH, S.Pd, M.Pd / 0007058107
Abstrak
ABSTRAK
Masni. NIM 153 411 065. 2015. Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Motivasi Belajar Anak Kelompok B TK Kartika xx-26 Kecamatan Kota Tengah Kota Gorontalo. SKRIPSI, Jurusan Pendidikan Guru Pendididkan Anak Usia Dini, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Gorontalo 2015. Pembimbing I Dra. Hj. Maryam Rahim, M.Pd. dan Pembimbing II Meylan Saleh, S.Pd, M.Pd.
Rumusan Masalah dalam penelitian ini yakni: Apakah Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Motivasi Belajar Anak Kelompok B TK Kartika Kecamatan Kota Tengah Kota Gorontalo. Adapun tujuan penelitian ini adalah mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi motivasi belajar anak TK Kartika Kelompok B Kecamatan Kotah Tengah Kota Gorontalo. Pendekatan penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan deskriptif kualitatif. serta tehnik pengumpulan data adalah Observasi, Wawancara, dan studi dokumen.
Dari hasil penelitian berdasarkan wawancara dengan kepala sekolah, guru dengan orang tua maka ditemukan bahwa faktor-faktor yang mempengaruhi motivasi belajar anak kelompok B TK Kartika Kecamatan Kota Tengah Kota Gorontalo adalah faktor internal seperti keadaan anak yang ditemukan dalam observasi, seorang anak yang sedang kurang sehat mempengaruhi konsetrasi anak saat belajar karena dengan adanya perasaan yang tidak nyaman, anak yang cepat merasakan bosan dalam belajar dan cepat merasa. Adapun faktor eksternal yang mempengaruhi motivaasi belajar anak yaitu lingkungan keluarga suasana rumah yang ramai seperti di rumah saat anak belajar ada yang menonton tv suaranya keras akan mengganggu konsentrasi anak saat belajar, adapun faktor yang mempengaruhi motivasi belajar anak di sekolah yaitu metode atau model pengajaran yang dilakukan guru pada saat pembelajaran.
Kata kunci: motivasi belajar
Download berkas