Penulis / NIM
ROSDIANA ABUDI / 153413032
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN GURU PENDIDIKAN ANAK USIA DINI
Pembimbing 1 / NIDN
Dra. RAPI US DJUKO, M.Pd / 0009096706
Pembimbing 2 / NIDN
Dr SETIYO UTOYO, M.Pd / 0022087203
Abstrak
ABSTRAK
Rosdiana Abudi, Nim. 153 413 032. Skripsi 2017. Deskripsi Kemampuan Menulis Huruf Konsonan Pada Anak Kelompok B di TK Kihadjar Dewantoro XIII Kota Gorontalo. Jurusan Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Dra. Rapi Us. Djuko, M.Pd dan Pembimbing II Dr. Setiyo Utoyo, M.Pd
Rumusan masalah dalam penelitian ini yakni bagaimana kemampuan menulis huruf konsonan pada Anak Kelompok B di TK Kihadjar Dewantoro XIII Kota Gorontalo ? Tujuan penelitian ini untuk mengetahui kemampuan menulis huruf konsonan pada Anak Kelompok B di Kihadjar Dewantoro XIII Kota Gorontalo. Metodologi yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan yakni observasi dan dokumentasi.
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa kemampuan menulis huruf konsonan pada Anak Kelompok B di Kihadjar Dewantoro XIII Kota Gorontalo sudah sesuai dengan indikator yang diharapkan yakni tahap mencoret, tahap pengulangan secara linier, tahap penulisan secara acak, tahap menulis tulisan nama, dan tahap menulis kalimat pendek. Dimana anak sudah menunjukan kemampuan dalam menulis huruf konsonan. Hal ini dapat dilihat dari segi kemampuan yang dicapai oleh anak. Dari 16 anak yang ada dikelompok B, yang mampu berdasarkan indikator menulis huruf konsonan terdapat 11 anak. Sedangkan 5 anak lainnya belum mampu menulis huruf konsonan.
Kesimpulan dari penelitian adalah kemampuan menulis huruf konsonan pada anak sudah baik. Dari 16 anak yang ada dikelompok B, yang mampu berdasarkan indikator menulis huruf konsonan terdapat 11 anak. Sedangkan 5 anak lainnya belum mampu menulis huruf konsonan.
Kata Kunci : Menulis, Huruf, Konsonan.
Download berkas