Penulis / NIM
OLIN DELUMA / 153413066
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN GURU PENDIDIKAN ANAK USIA DINI
Pembimbing 1 / NIDN
Dr SETIYO UTOYO, M.Pd / 0022087203
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. IRVIN NOVITA ARIFIN, S.Pd, M.Pd / 0001118005
Abstrak
ABSTRAK
Olin Deluma. NIM: 153 413 066.Perbedaan Kemampuan Disiplin Anak Ditinjau Dari Pola Asuh Orang Tua di TK Kenari 1 Dungaliyo Kabupaten Gorontalo. Skripsi.Jurusan Pendidikan Anak Usia Dini. Fakultas Ilmu Pendidikan. Universitas Negeri Gorontalo. PembimbingIDr. Setiyo Utoyo, M.Pddan Pembimbing IIDr. Irvin Novita Arifin, S.Pd., M.Pd.
Rumusan masalah penelitian ini yaitu bagaimana perbedaan kemampuan disiplin anak ditinjau dari pola asuh orang tuadi TK Kenari 1 Dungaliyo Kabupaten Gorontalo?Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui mengetahui perbedaan kemampuan disiplin anak ditinjau dari pola asuh orang tuanya TK Kenari 1 Dungaliyo.
Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode deskriptif yang menggambarkan variabel tentang perbedaan kemampuan disiplin anak ditinjau dari pola asuh orang tua.
Hasil penelitian menunjukkan adanya perbedaan kedisiplinan yang siginifikan dipengaruhi oleh pola asuh orang tua. Dari aspek disiplin waktu anak sebagian besar telah memenuhi apa yang diharapkan oleh sekolah terutama dalam hal kehadiran, dimana anak datang lebih awal atau sebelum kegiatan baris berbaris dimulai. Hal tersebut memperoleh dukungan dari orang tua dalam memberikan pengasuhan dan mengajarkan tentang disiplin waktu. Selanjutnya disiplin penegakan aturan, anak juga telah mampu menegakkan disiplin terhadap aturan-aturan yang telah ditetapkan oleh pihak sekolah. Penegakan displin aturan tersebut meliputi kesadaran anak dalam mengetahui dan menerapkan tata tertib selama anak berada di sekolah. Hal tersebut selain memerlukan dukungan dari orang tua, juga adanya keterlibatan guru dalam melakukan pendekatan kepada anak melalui pemberian nasehat, informasi dan mengajak anak mematuhi tata tertib yang ada di sekolah. Kenudian pada aspek disiplin sikap anak ternyata memiliki sikap dalam hal berpikir, bertindak, bahkan diantara anak tersebut ada yang mampu mengontrol emosinya ketika anak lainnya tidak memberikan mainan atau melakukan hal yang kurang baik dalam aktivitas belajarnya. Selanjutnya pada aspek disiplin ibadah, anak dapat menerapkan cara bribadah melalui penanaman disiplin yang diajarkan oleh orang tua di rumah untuk mengerjakan ibadah melalui shalat lima waktu sehari.
Kata kunci: Disiplin, Pola asuh, Taman Kanak-kanak.
Download berkas