SKRIPSI

Penulis / NIM
LILISTRI VIANANDA TAHWALI / 153416001
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN GURU PENDIDIKAN ANAK USIA DINI
Pembimbing 1 / NIDN
NUNUNG SURYANA JAMIN, SE, M.Si / 0021127903
Pembimbing 2 / NIDN
SRI WAHYUNINGSI LAIYA, S.Pd., M.Pd / 0028087906
Abstrak
ABSTRAK Lilistri Viananda Tahwali. 2022. NIM: 153 416 001. Peran Guru Dalam Mengembangkan Kecerdasan Emosional Pada Anak Usia 4-5 Tahun di TK Negeri Pembina Kecamatan Hulonthalangi Kota Gorontalo. Skripsi. Jurusan Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini. Fakultas Ilmu Pendidikan. Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Nunung Suryana Jamin, SE, M.Si dan Pembimbing II Sri Wahyuningsi Laiya, S.Pd, M.Pd. Rumusan Masalah dalam penelitian ini yakni : bagaimana peran guru dalam mengembangkan kecerdasan emoional pada anak usia 4-5 tahun di TK Negeri Pembina Kecamatan Hulonthalangi Kota Gorontalo?. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan peran guru dalam mengembangkan kecerdasan emosioanal pada anak usia 4-5 tahun di TK Negeri Pembina Kecamatan Hulonthalangi Kota Gorontalo. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Hasil penelitian menunjukan bahwa peran guru dalam menegembangkan kecerdasan emosional pada anak usia 4-5 tahun di TK Negeri Pembina Kecamatan Hulonthalangi Kota Gorontalo yaitu bahwa peran guru dalam mengembangkan kecerdasan emosional anak mempunyai tanggung jawab yang besar terhadap pengembangan melalui pengajaran yang tepat dan metode yang baik. Dari hasil penelitian dapat disimpilkan bahwa peran guru dalam mengembangkan kecerdasan emosional pada anak sudah optimal, hal ini tebukti dari hasil penelitian mengonfirmasi bahwa kemampuan guru dalam mengembangkan kemampuan emosional pada anak. Dimana mengembangkan kemampuan emosional pada anak peran guru sebagai pengajar, fasilitator, motivator, evaluator dalam melakukan proses belajar mengajar, agar pelaksanaan pembelajaran pengembangan emosional lebih terarah dan efektif dalam mencapai tujuan pembelajaran pada anak. kata kunci: peran guru, kecerdasan emosional
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011