SKRIPSI

Penulis / NIM
VIRLY VIRGINIA ROBOT / 153416054
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN GURU PENDIDIKAN ANAK USIA DINI
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. PUPUNG PUSPA ARDINI, S.Pd,M.Pd,MCE / 0010118302
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. IRVIN NOVITA ARIFIN, S.Pd, M.Pd / 0001118005
Abstrak
ABSTRAK VIRLY VIRGINIA ROBOT, 2020. Hubungan Antara Keterlibatan Orang Tua dengan Kreativitas Anak Di TK Negeri Pembina Kecamatan Sipatana Kota Gorontalo. Skripsi jurusan Pendidikan Guru Pendidikan anak Usia Dini, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing 1 Dr. Pupung Puspa Ardini, S.Pd., M.Pd dan Pembimbing II Dr. Irvin Novita Arivin, S.Pd., M.Pd. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah Apakah terdapat hubungan antara keterlibatan orang tua dengan krativitas anak di TK Negeri Pembina Kecamatan Sipatana Kota Gorontalo. Penelitian ini bertujuan utuk mengetahui adakah keterlibatan orang tua dengan kreativitas anak di TK Negeri Pembina Kecamatan Sipatana Kota Gorontalo. Penelitian ini menggunakan metode korelasional. Pengumpulan data dilakukan dengan angket dan observasi. Analisis data menggunakan korelasi product moment. Hasil analisis korelasi menghasilkan adanya korelasi keterlibatan orang tua dengan kreativitas anak di TK Negeri Pembina Kecamatan Sipatana Kota Gorontalo. Sehingga Ha yang diajukan dapat diterima. Hal ini berdasarkan analisis uji korelasi diketahui thitung>ttabel yaitu 0.550 > 0.361 pada taraf signifikan 5%. Sehingga Ha yang menyatakan bahwa adanya korelasi sedang antara keterlibatan orang tua dengan kreativitas anak. Kata Kunci : Kreativitas, Keterlibatan Orang Tua, Taman Kanak-Kanak
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011