Penulis / NIM
SRI NOVITA OTOLUWA / 153416085
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN GURU PENDIDIKAN ANAK USIA DINI
Pembimbing 1 / NIDN
DR UMMYSALAM A.T.A. DULUDU, M.Pd / 0015056606
Pembimbing 2 / NIDN
Dra. RAPI US DJUKO, M.Pd / 0009096706
Abstrak
ABSTRAK
Sri Novita Otoluwa. NIM. 153416085. Meningkatkan kemampuan membaca permulaan melalui permainan kartu kata pada anak di Tk Mekar wangi Desa Botubarani Kecamatan Kabila Bone Kabupaten Bone Bolango. Skripsi. Jurusan Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini. Fakultas Ilmu Pendidkan. Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I. DR Ummyssalam A.T.A. Duludu M.Pd dan pembimbing II Dra. Rapi Us. Djuko, M.Pd.
Permasalahan yang terjadi di Tk Mekar Wangi Desa Botubarani Kecamatan Kabila Bone disebabkan masih banyak anak yang mengalami kesulitan dalam membaca dikarenakan kegiatan pembelajaran yang kurang menyenangkan, dan kurang menarik. Tujuan Penelitian untuk meningkatkan kemampuan membaca permulaan melalui permainan kartu kata pada anak Taman Kanak-kanak Mekar Wangi Desa Botubarani Kecamatan Kabila Bone.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan dalam 2 Siklus, yang masing-masing dilakukan 2 kali pertemuan yang terdiri dari tahap perencanaan, tindakan, observasi dan refleksi. Data yang di peroleh dalam penelitian ini meliputi : dokumen yang diambil sebelum dan sesudah siklus, aktifitas guru dan anak selama proses pembelajaran pada siklus, hasil observasi dengan anak dan guru.
Hasil penelitian menunjukkan permainan kartu karta dalam meningkatkan kemampuan membaca permulaan pada anak usia dini di Tk. Mekar Wangi Desa Botubarani Kecamatan Kabila Bone berhasil. Berdasarkan perhitungan dan setelah diinterpretasikan keberhasilan anak yang telah mencapai kemampuan membaca permulaan pada indikator berkembang sangat baik kriteria menyebutkan huruf pada siklus I sebanyak 5 orang anak (36%), meningkat pada siklus II menjadi sebanyak 9 orang anak (64%), kriteria membedakan huruf dan kata pada siklus I sebanyak 3 orang anak (21%), meningkat pada siklus II menjadi sebanyak 6 orang anak (43%) dan kriteria menyusun kata menjadi kalimat pada siklus I sebanyak 2 orang anak (14%), meningkat pada siklus II menjadi sebanyak 11 orang anak 79%.
Kata Kunci : Membaca Permulaan, Permainan Kartu Kata.
Download berkas