SKRIPSI

Penulis / NIM
DELLIYANTI GOMA / 211407028
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN EKONOMI
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. Dr. Ir. SYARWANI CANON, M.Si / 0024076506
Pembimbing 2 / NIDN
HERWIN MOPANGGA, SE, M.Si / 0024037803
Abstrak
Tujuan penelitian adalah pertama untuk mengetahui dan mendeskripsikan peran retribusi Daerah terhadap pendapatan asli daerah (PAD) Kabupaten Bolaang Mongondow Utara. Kedua untuk mengetahui dan mendeskripsikan kendala dalam pengolahan retribusi Daerah dan ketiga untuk mengetahui dan mendeskripsikan permasalahan yang dilakukan dalam pengelolaan Retribusi Daerah. Metode penelitian ini termasuk penelitian lapangan (field research), metode yang digunakan adalah metode pendekatan deskriptif kualitatif. Menurut Strisno Hadi metode deskriptif adalah penelitian untuk memecahkan masalah yang ada pada masa sekarang dengan cara mengumpulkan data dan selanjutnya menginterpretasikan data tersebut sehingga diperoleh informasi gejala yang sedang berlangsung sebagai pemecahan aktual. Dalam penelitian ini, yang menjadi sampel adalah Aparat Pemerintah Daerah Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Bolaang Mongondow Utara. . Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan teknik observasi, wawancara dan dilengkapi denga . Adapun hasil penelitian bahwa pada dasarnya retribusi Daerah memiliki kontribusi penting dan signifikan dalam meningkatkan Pendapatan Asli Daerah, namun demikian, dalam hasil penelitian ditemukan bahwa kontribusi retribusi Daerah terhadap PAD di Kabupaten Bolaang Mongondow Utara mengalami penurunan dari tahun ke tahun serta tidak mencapai target, dapat dilihat pada tahun 2008 mencapai 56,07 % pada tahun 2009 menurun menjadi 33,44 % dan pada tahun 2010 mencapai angka 25,41% dari Pendapatan Asli Daerah. Kata kunci; Pemerintah Daerah, Retribusi Daerah, Pendapatan Asli Daerah
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011