Penulis / NIM
SUPARMAN IDRUS MAHMUD / 211408090
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN EKONOMI
Pembimbing 1 / NIDN
IMRAN ROSMAN HAMBALI, S.Pd., SE., MSA / 0023087004
Pembimbing 2 / NIDN
SUPARDI NANI, SE., M.Si / 0017077601
Abstrak
A B S T R AK
Suparman Mahmud. 2012. Analisis Pelayanan Aparat Pemerintah Desa Bagi Masyarakat Miskin di Desa Sosial Kecamatan Paguyaman Kabupaten Boalemo. Skripsi Jurusan Pendidikan Ekonomi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Imran R Hambali, S.Pd, SE, M.Sa dan Pembimbing II Yanti Aneta, S.Pd, M.Si
Permasalahan yang diangkat dalam penelitian ini adalah: Bagaimana pelayanan aparat pemerintah Desa Bagi Masyarakat Miskin di Desa Sosial Kecamatan Paguyaman Kabupaten Boalemo? Berdasarkan masalah tersebut maka ditetapkan indikator pelayanan aparat pemerintah desa bagi masyarakat miskin yang meliputi pelayanan Jaminan Kesehatan Masyarahat (Jamkesmas), pelayanan terhadap bantuan beras miskin (Raskin), pelayanan terhadap rumah layak huni dan bantuan Sosial UKM.
Tujuan penelitian ini untuk mengetahui dan menganalisis pelayanan aparat pemerintah desa bagi masyarakt miskin di Desa Sosial Kecamatan Paguyaman Kabupaten Boalema. Berdasarkan tujuan ini maka hasil penelitian menunjukkan bahwa dalam pelayanan aparat pemerintahan desa Sosial Kecamatan Paguyaman Kabupaten Boalemo telah dilaksanakan sesuai prosedur pelayanan namun masih terdapat aspek-aspek yang perlu dilakukan pembenahan sehingga pelayanan akan mengakomodir seluruh masyarakat miskin di Kecamatan Paguyaman Kabupaten Boalemo.
Berdasarkan hasil penelitian, maka dapat disimpulkan bahwa pelayanan aparat pemeritahan desa Sosial Kecamatan Paguyaman Kabupaten Boalemo masih perlu dilakukan pembenahan dan dapat melayani selutuh masyarakat miskin di Desa Sosial Kecamatan Paguyaman.
Kata Kunci: "Pelayanan Aparat Pemerintah dan Masyarakat Miskin ".
Download berkas