SKRIPSI

Penulis / NIM
JAMARIS RIFAI / 211408191
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN EKONOMI
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. Dr. ARIFIN TAHIR, M.Si / 0026085605
Pembimbing 2 / NIDN
Dr IRAWATY IGIRISA, M.Si / 0028097104
Abstrak
ABSTRAK Jamaris Rifai, 211 408 191 “Implementasi Kebijakan Program Pengentasan Kemiskinan Melalui PNPM Mandiri Perdesaan di Kecamatan Asparaga Kabupaten Gorontalo” Skripsi. Jurusan Pendidikan Ekonomi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis. Universitas Negeri Gorontalo. (Pembimbing I Dr. Arifin Tahir, M.Si Pembimbing II Dr. Irawaty Igirisa, M.Si) Tujuan yang di capai dalam penelitian ini adalah (1) Menganalisis Proses Implementasi Kebijakan PNPM Mandiri Perdesaan di Kecamatan Asparaga Kabupaten Gorontalo. (2) Menganalisis Faktor–faktor apa yang mendukung dan menghambat implementasi kebijakan PNPM Mandiri Perdesaan di Kecamatan Asparaga Kabupaten Gorontalo. (3) Menganalisis dampak PNPM Mandiri Perdesaan terhadap Pengentasan Kemiskinandi Kecamatan Asparaga Kabupaten Gorontalo di Kecamatan Asparaga, Jenis Penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan menggunakan metode kualitatif deskriptif. Analisis data yang di gunakan adalah, Reduksi Data, Penyajian Data dan Intepertasi data. Hasil penelitian menunjukan (1) Proses implementasi kebijakan program penanggulangan kemiskinan di Kecamatan Asparaga, yang meliputi : Musyawarah Antar Desa Sosialisasi (MAD Sos) , Musdes Sosialisasi, Sosialisasi dan Penggalian Gagasan, Musyawarah Khusus Perempuan, Musdes Perencanaan, MAD Prioritas Usulan , dan Penetapan Usulan, Musyawarah Desa Informasi Hasil, “Pertanggungjawaban”. (2) Faktor-faktor yang mempengaruhi implementasi kebijakan program PNPM Mandiri Perdesaan, meliputi : faktor komunikasi, Faktor Sumberdaya Manusia, Faktor Budaya Masyarakat, Faktor Partisipasi Masyarakat, dan ekonomi Masyarakat. (3) Dampak yang diberikan oleh PNPM Mandiri Perdesaan sangatlah besar di rasakan oleh masyarakat walaupun sedikitnya ada beberapa masalah yang di timbulkan, namun masalah itu tidaklah menutupi apa yang telah diberikan oleh PNPM Mandiri Perdesaan kepada masyarakat seperti : bantuan modal atau dana bergulir bagi kelompok usaha perempuan ekonomi produktif masyarakat, program perbaikan rumah layak huni (Mahyani), hal ini dapat dilihat dengan kemandirrian masyarakat serta telah meningkatnya jumlah pendapatan masyarakat penerima bantuan sehingga mereka tersebut tidak lagi masuk pada kriteria Rumah Tangga Miskin (RTM). Kata Kunci :Implementasi Kebijakan, Pengentasan Kemiskinan, PNPM Mandiri Perdesaan.
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011