SKRIPSI

Penulis / NIM
LUSIANA ADAM / 211408199
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN EKONOMI
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. Dr. ARIFIN TAHIR, M.Si / 0026085605
Pembimbing 2 / NIDN
Hj. IRAWATI ABDUL, SE, M.Si / 0009027402
Abstrak
ABSTRAK LUSIANA ADAM. 2012. Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Melalui Penggunaan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Make a Match (Mencari Pasangan) Pada Mata Pelajaran Akuntansi Kelas XI AK3 SMK Negeri 1 Gorontalo. Skripsi. Konsentrasi Pendidikan Ekonomi Akuntansi, Jurusan Pendidikan Ekonomi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Negeri Gorontalo 2012. Dibawah bimbingan Bapak Dr. Arifin Tahir, M.Si selaku pembimbing I dan Ibu Hj. Irawati Abdul, SE,M.Si selaku pembimbing II. Permasalahan penelitian ini adalah rendahnya hasil belajar siswa kelas XI AK3 SMK Negeri 1 Gorontalo pada mata pelajaran Akuntansi. Rumusan masalah adalah apakah melalui penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe Make a Match, hasil belajar siswa di kelas XI AK3 SMK Negeri Gorontalo dapat ditingkatkan pada pembelajaran Akuntansi. Tujuan penelitian yaitu meningkatkan hasil belajar siswa melalui penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe make a match pada mata pelajaran Akuntansi. Subjek yang dikenakan tindakan adalah siswa kelas XI AK3 SMK Negeri 1 Gorontalo. Metode penelitian ini adalah metode penelitian tindakan kelas, dimana jumlah siswa yang diteliti sebanyak 34 orang. Penelitian ini dilaksanakan dalam 2 siklus, dimana pada siklus I materi kartu aktiva tetap sesuai hasil evaluasi siswa yang tuntas sebanyak 20 orang atau 58,82% dan yang belum tuntas sebanyak 14 orang atau 41,17% kegiatan siswa dalam pembelajaran belum optimal dan diperlukan siklus lanjutan (perbaikan). Oleh karena itu, dilaksanakan siklus II dengan materi dokumen transaksi kartu aktiva tetap. Dari hasil evaluasi siklus II siswa yang tuntas sebanyak 27 orang atau 79,41% dan yang belum tuntas 7 orang atau 20,58%. Dari hasil penelitian sebanyak 2 siklus secara jelas terlihat mengalami kenaikan atau peningkatan yaitu pada siklus I yang tuntas sebanyak 58,82% sedangkan siklus II 79,41%. Jadi meningkat sebesar 20,59%. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe make a match dapat meningkatkan hasil belajar siswa di kelas XI AK3 SMK Negeri 1 Gorontalo pada pembelajaran Akuntansi. Melihat keberhasilan dari pelaksanaan penelitian ini maka hipotesis yang menyatakan “Jika digunakan model pembelajaran kooperatif tipe make a match (mencari pasangan) dalam proses belajar mengajar pada mata pelajaran Akuntansi di kelas XI AK3 SMK Negeri 1 Gorontalo maka hasil belajar siswa akan meningkat” dapat diterima. Kata Kunci : Hasil Belajar Siswa dan Penggunaan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Make a Match. ABSTRACT LUSIANA ADAM. 2012. Improve Student Results Through the Use of Cooperative Learning Model Make a Match Type (Looking for couples) In Class XI Accountancy Subject AK3 SMK Negeri 1 Gorontalo. Thesis. Concentrations of Education Economics and Accounting, Department of Economics Education, Faculty of Economics and Business, State University of Gorontalo 2012. Under the guidance of Mr. Drs. Arifin Tahir, M.Si as supervisor I and Mrs. Hj. Irawaty Abdul, SE, M.Si as supervisor II. This research problem is the low class XI student learning outcomes AK3 SMK Negeri 1 Gorontalo in Accounting subjects. Formulation of the problem is whether through the use of cooperative learning model of type Make a Match, student learning outcomes in class XI AK3 Gorontalo SMK can be improved in learning accounting. The research objective of improving student learning outcomes through the use of cooperative learning models make a match on the type of subjects accounting. The subjects are subject to a class XI student of SMK Negeri 1 AK3 Gorontalo. This research method is action research methods class, where the number of students who studied as many as 34 people. The research was conducted in two cycles, where in the cycle I fixed asset card material according to the results of student evaluations are completed as many as 20 people or 58.82% and is not yet complete as many as 14 people or 41.17% of students in learning activities has not been optimal and the required cycle continued (repair). Therefore, the second cycle executed by the material fixed asset card transaction documents. From the evaluation results of students who completed the second cycle as many as 27 people or 79.41% and unresolved 7 people or 20.58%. From the research as much as two cycles is clearly seen that an increase or an increase in cycle I, which finished as much as 58.82% 79.41% while the second cycle. So an increase of 20.59%. It can be concluded that the use of cooperative learning models make a match type can improve learning outcomes of students in class XI AK3 SMK Negeri 1 Gorontalo in learning accounting. Seeing the success of the implementation of this study the hypothesis that states "If the use of cooperative learning models make a match of type (looking for a partner) in teaching and learning in accounting subjects in class XI AK3 SMK Negeri 1 Gorontalo it will increase student learning outcomes" unacceptable. Keywords: Student Learning Outcomes and the Use of Cooperative Learning Model Type Make a Match
Download berkas

ARSIP

2025
Skripsi tahun 2025
2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011