Penulis / NIM
WAWAN SALIKO / 221408079
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN PANCASILA DAN KEWARGANEGARAAN
Pembimbing 1 / NIDN
Drs. REVOLTJE O W KAUNANG, M.Pd / 0013106009
Pembimbing 2 / NIDN
ASMUN W WANTU, S.Pd, M.Sc / 0012077803
Abstrak
ABSTRAK
Wawan Saliko. 221 408 079 “Analisis Supervisi Kepala Sekolah dan Motivasi Terhadap Kinerja Guru di Madrasah Aliyah Negeri Tilamuta”. Program Studi PKn, Jurusan Ilmu Hukum Kemasyarakatan, Fakultas Ilmu Sosial, Universitas Negari Gorontalo dibawah bimbingan Bapak Drs. Revoltje O. W Kaunang, M.Pd selaku pembimbing I dan Ibu Asmun W. Wantu, S.Pd, M.Sc selaku pembimbing II.
Pelaksanaan penelitian ini dilaksanakan berdasarkan tujuan penelitian : untuk mengetahui dan menganalisis supervisi kepala sekolah dan motivasi terhadap kinerja guru di Madrasah Aliyah Negeri Tilamuta.
Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan desain penelitian yaitu pengeruh variabel X (Supervisi dan Motivasi Kepala Sekolah) terhadap variabel Y (Kinerja Guru). Populasi dalam penelitian ini berjumlah 26 dan sampel berjumlah 26 orang. Teknik analisis data menggunakan uji regresi sederhana.
Sebagai kesimpulan dari penelitian ini adalah 1) terdapat pengaruh positif antara supervisi dan motivasi kepala sekolah terhadap kinerja guru. Hal ini dibuktikan perhitungan statistik, koefisien determinasi r² = 68,1% atau 4637,6%. Hal ini menunjukan bahwa kinerja guru 4637,6% ditentukan oleh supervisi dan motivasi kepala sekolah sedangkan sisanya dipengaruh oleh variabel lain. 2) dengan demikian hipotesis yang berbunyi “terdapat pengaruh positif supervisi kepala sekolah dan motivasi terhadap kinerja guru di madrasah aliyah negeri tilamuta” diterima.
Berdasarkan hasil penelitian, maka peneliti mengajukan beberapa saran yaitu sebagai berikut: 1) secara spesifik, agar kepala sekolah melaksanakan tugas mengelola organisasi pendidikan dan pekerjaan dengan baik. 2) Sekolah sebagai suatu yang di dalamnya terdapat personal guru, perlu dikembangkan motivasi kerja. 3) pimpinan harus memberikan penilaian dan mempelajari kinerja stafnya.
Kata kunci : analisis dan motivasi kepala sekolah, kinerja guru.
Download berkas