SKRIPSI

Penulis / NIM
YULAN HASRIANI MAKMUR / 221408084
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN PANCASILA DAN KEWARGANEGARAAN
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. SASTRO M WANTU, SH., M.Si / 0003096605
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. UDIN HAMIM, S.Pd, SH, M.Si / 0014087603
Abstrak
Yulan Hasriani Makmur, 2013. Kapabilitas Perempuan Dalam Pentas Politik (Studi Kasus Dprd Kota Gorontalo Periode 2009-2014) Skripsi Jurusan Ilmu Hukum Dan Kemasyarakatan Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Gorontalo, yang dibimbing oleh bapak Sastro M. Wantu dan bapak Udin Hamim Tulisan yang berjudul Kapabilitas Perempuan Dalam Pentas Politik (Studi Kasus Dewan Perwakilan Rakyat Daerah) Kota Gorontalo Periode 2009/2014 bertujuan untuk mengetahui bagaimana Kapabilitas Perempuan Dalam Ranah Politik serta tantangan dan peluang apasaja yang di hadapi Perempuan ketika mengikuti Politik praktis,dengan menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif melalui analisis Milles Huberman yang merupakan suatu penelitian mendalam pada latar alamiah atau konteks dari suatu keutuhan sebagai sumber data. Berdasarkan deskripsi hasil penelitian penulis menyimpulkan bahwa Kapabilitas Perempuan di DPRD Kota Gorontalo sudah menunjukan hasil yang maksimal, hal ini dapat dilihat dari kinerja yang telah diupayakan oleh para Anggota Legislatif Perempuan terutama dalam fungsi legislasi, fungsi anggaran dan fungsi pengawasan di Kota Gorontalo untuk selalu melaksanakan tugas dengan maksimal dan penuh rasa tanggung jawab yang diamanahkan dalam Undang-Undang dan Kendala yang dihadapi (anggota DPRD) Perempuan di Kota Gorontalo ketika mengikuti politik praktis yaitu Kurang memiliki kapabilitas, sehingga belum mampu memainkan perannya dalam berpolitik, Perempuan memiliki Peran Ganda (Pekerjaan domestik dan Pekerjaan publik yaitu pekerjaan profesi yang menghasilkan uang), serta Kurang Memiliki Keahlian meskipun ada beberapa kendala yang dihadapi tapi kaum perempuan tetap berusaha agar kapabilitas di DPRD kaum perempuan di Kota Gorontalo tetap efisien, sehingga tidak ada perbedaan antara kaum perempuan dan kaum laki-laki dalam menjalankan fungsi DPRD yang diamanahkan dalam Undang-Undang No 32 tahun 2004 tentang sistem pemerintahan daerah. Kata Kunci : Kapabilitas, Perempuan, Politik
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011