SKRIPSI

Penulis / NIM
ROSTIN SUNGE / 221409106
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN PANCASILA DAN KEWARGANEGARAAN
Pembimbing 1 / NIDN
Hj. MAISARA SUNGE, SH., MH / 0007085605
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. H. SUKARMAN KAMULI, M.Si / 0006066707
Abstrak
Rostin Sunge. 2013. Meningkatkan Kreativitas Siswa dengan Menggunakan Model Pembelajaran Make a Match pada Mata Pelajaran PKn di kelas X TKJ SMK Negeri 1 Marisa Kabupaten Pohuwato. Skripsi. S1 PPKn Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I : Hj. Maisara Sunge, SH, MH, Pembimbing II: Dr. H. Sukarman, M.Si Permasalahan yang dikaji dalam penelitian ini adalah “Apakah penerapan model pembelajaran Make a Match dapat meningkatkan kreativitas belajar siswa SMK Negeri 1 Marisa.” Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kreativitas siswa dengan menggunakan model pembelajaran make a match pada mata pelajaran PKn di kelas X TKJ SMK Negeri 1 Marisa Kabupaten Pohuwato. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif. Dengan teknik pengumpulan data observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis persentase. Penelitian dilaksanakan dalam dua siklus, tiap siklus terdiri dari tahap awal, tahap pelaksanaan tindakan, tahap pemantauan dan evaluasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan model pembelajaran make a match mampu meningkatkan kreativitas belajar siswa dalam mata pelajaran PKn. Hasil analisis pada observasi awal menunjukan bahwa jumlah siswa yang memiliki kreativitas belajar baik terhadap materi PKn yaitu sebanyak 10 siswa (32.26%). Pada pelaksanaan kegiatan siklus I hal tersebut mengalami peningkatan menjadi 19 siswa (61.29%). Sedangkan pada siklus yang ke II mengalami peningkatan menjadi 27 siswa (87.10%) Kata Kunci: Kreativitas Siswa, Model Pembelajaran Make a Match
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011