SKRIPSI

Penulis / NIM
SRI WULANDARI SULEMAN / 221411016
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN PANCASILA DAN KEWARGANEGARAAN
Pembimbing 1 / NIDN
Hj. MAISARA SUNGE, SH., MH / 0007085605
Pembimbing 2 / NIDN
RASID YUNUS, S.Pd, M.Pd / 0024028401
Abstrak
ABSTRAK Sri Wulandari Suleman, 221 411 016 "Penerapan Model Pembelajaran Values Time Pie Untuk Meningkatkan Aktivitas Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan DI KELAS X SMK NEGERI 2 GORONTALO". Program Studi Pendidikan Pancasila Kewarganegaraan Jurusan Ilmu Hukum Dan Kemasyarakatan, Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Gorontalo. Permasalahan dalam penelitian ini yakni dapat dilihat bahwa rendahnya partisipasi siswa dalam proses pembelajaran PPKn, terutama ketika guru memberikan kesempatan kepada siswa untuk bertanya maupun menjawab. Model Values Time Pie ini dilaksanakan dalam 1 siklus 3 kali pertemuan. Objek penelitian ini adalah untuk meningkatkan aktivitas belajar siswa pada mata pelajaran Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan dengan menggunakan model pembelajaran Values Time Pie. Berdasarkan hasil penelitian ini menunjukan adanya peningkatan dalam aktivitas belajar siswa pada mata pelajaran Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan dalam penyelesaian dalam kegiatan pembelajaran. Hal ini ditunjukan peningkatan aktivitas belajar siswa siklus I pada pertemuan pertama walaupun belum mencapai target pada pertemuan pertama ada 10% siswa yang mendapatkan kategori hasil nilai sangat baik, pada pertemuan kedua meningkat47% siswa yang mendapatkan hasil yang sangat baik, kemudian pada pertemuan ketiga mengalami peningkatan yang lebih yaitu 80% itu berarti sudah mencapai ketuntasan dari target nilai 80%. Dari hasil indikator kinerja yang telah ditetapkan, minimal 80% siswa dapat mencapai ketuntasan dalam pembelajaran Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan, ternyata hasil uji kompotensi siklus I pertemuan ketiga lebih baik dibandingkan pertemuan pertama dan kedua. Kata kunci : Aktivitas Belajar Siswa, model Values Time Pie, Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan.
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011