SKRIPSI

Penulis / NIM
MUSDALIFAH / 221416062
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN PANCASILA DAN KEWARGANEGARAAN
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. H. SUKARMAN KAMULI, M.Si / 0006066707
Pembimbing 2 / NIDN
Dr. UDIN HAMIM, S.Pd, SH, M.Si / 0014087603
Abstrak
ABSTRAK Musdalifah, 2020. Partisipasi Perempuan di Lembaga Legislatif Kota Gorontalo Tahun 2014-2019 (Studi Kasus DPRD Kota Gorontalo). Skripsi. Jurusan Ilmu Hukum Kemasyarakatan, Fakultas Ilmu Sosial. Pembimbing I Dr. H. Sukarman Kamuli, M. Si, Pembimbing II Dr. Udin Hamim, S.Pd., SH., M.Si. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kurangnya kuota pemenuhan perempuan anggota legislatif sebanyak 30% sebagai bentuk partisipasi perempuan di DPRD Kota Gorontalo Tahun 2014-2019. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Partisipasi anggota Legislatif perempuan di DPRD Kota Gorontalo tahun 2014-2019. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Informan penelitian adalah Anggota Legislatif Perempuan, Sekretaris Dewan, Anggota Legislatif Laki-Laki dan Kabag Perundang-undangan dan Persidangan .Teknik pengumpulan data dilakukan dengan metode wawancara, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukan bahwa Partisipasi Perempuan di DPRD Kota Gorontalo sudah menunjukkan hasil yang baik, hal ini dapat di lihat dari keterwakilan perempuan dalam keanggotaan Legislatif Tahun 2014-2019 terdapat 6 orang (24%) yang terpilih menjadi anggota Legilatis Perempuan, selain itu, kinerja yang telah dilakukan dan sering menyuarakan pendapat pada forum-forum seperti pada Rapat Paripurna dan lainnya. Meskipun kuota pemenuhan perempuan anggota legislatif sebanyak 30% belum tercapai, namun dalam hal ini telah diupayakan secara efisien oleh para Anggota Legislatif Perempuan dengan terus berpartisipasi dalam parlemen untuk mewujudkan harapan-harapan masyarakat di dalam ketiga fungsi kewenangan yakni fungsi legislasi, fungsi anggaran dan fungsi pengawasan. Kesimpulan dari penelitian ini adalah Partsipasi Perempuan memberikan pengaruh besar dalam Lembaga Legislatif, sehingga dengan di berlakukannya kuota pemenuhan 30% terhadap perempuan dalam bidang politik diharapkan mampu mewakili aspirasi kaum perempuan dalam parlemen di Indoensia. Kata Kunci : Partisipasi Perempuan, Lembaga Legislatif
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011