Penulis / NIM
AMRI / 231409106
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN SEJARAH
Pembimbing 1 / NIDN
Dra. RESMIYATI YUNUS, M.Pd / 0003126215
Pembimbing 2 / NIDN
SUTRISNO MOHAMAD, S.Pd., M.Pd / 0021017405
Abstrak
Amri Nim: 231 409 106, “Perubahan Kehidupan Sosial Ekonomi Masyarakat Pesisir di Kecamatan Bokan Kepulauan Kabupaten Banggai Laut” Jurusan Sejarah Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Gorontalo.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana perubahan sosial ekonomi masyarakat pesisir dan faktor-faktor yang mempengaruhinyaserta upaya-upaya yang dilakukan oleh pemerintah dalam meningkatkan kehidupan sosial ekonomi masyarakat pesisirdi Kecamatan Bokan kepulauan Kabupaten Banggai Laut dibawah bimbingan Dra. Hj. Resmiyati Yunus M.Pd dan Sutrisno Mohamad,S.Pd, M.Pd.
Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif, teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Informasi diperoleh dari informan yang dianggap mengetahui masalah secara mendalam. Analisis data menggunakan model analisis interaktif, yaitu interaksi antara pengumpulan data dengan tiga komponen yakni reduksi data, sajian data, dan penarikan kesimpulan/verivikasi.
Hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa masyarakat pesisir yang ada di Kecamatan Bokan Kepulauan telah mengalami perubahan yang signifikan. fasilitas pendidikan, keadaan perumahan penduduk serta peralihan penggunaan teknologi modern pada sistem penangkapan ikan merupakan wujud dari perubahan kehidupan sosial ekonomi masyarakat Pesisir di Kecamatan Bokan Kepulauan.Ditinjau dari faktor-faktor yang mempengaruhi perubahan sosial ekonomi masyarakat peisisir di Kecamatan Bokan Kepulauan maka berbagai faktor yang mempengaruhinya antara lain adalah perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, bertambahnya jumlah penduduk, perkembangan pendidikan serta sifat terbuka dari masyarakat sangat berpengaruh pada perubahan di kalangan masyarakat pesisir di Kecamatan Bokan Kepulauan.Berbagai upaya yang dilakukan oleh pemerintah telah membawa suatu perubahan bagi kehidapan masyarakat. Bantuan peralatan alat tangkap modern yang diberikan membawa keberhasilan tangkapan ikan yang dapat meningkatan pendapatan usaha bagi masyarakat pesisir terutama nelayan di Kecamatan Bokan Kepulauan. Sehingga hal tersebut menjadi suatu pendorong bagi masyarakat pesisir untuk lebih rajin menekuni pekerjaan mereka terutama sebagai nelayan.
Kata Kunci : Perubahan, Sosial, Ekonomi, Masyarakat
Download berkas