SKRIPSI

Penulis / NIM
RAHMAT RIANSYAH NGABITO / 231410035
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN SEJARAH
Pembimbing 1 / NIDN
Dra. RESMIYATI YUNUS, M.Pd / 0003126215
Pembimbing 2 / NIDN
YUSNI PAKAYA, S.Pd, M.Pd / 0005107304
Abstrak
ABSTRAK Rahmat Riansyah Ngabito, 231 410 035. " Etos Kerja Masyarakat TRansmigrasi ". Program Study Pendidikan Sejarah. Fakultas Ilmu Sosial. Universitas Negeri Gorontalo. 2014. Di bawah bimbingan Ibu Dra. Hj. Resmiyati Yunus, M.Pd dan Ibu Hj. Yusni Pakaya, S.Pd., M.Pd Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif. Adapun dengan cara ini dapat dengan mudah menganalisis dan menjelaskan masalah sesuai dengan judul yang diangkat. Dengan metode deskriptis secara kualitatif terhadap data yang telah dikumpulkan maka penulis berharap segala permasalahan dapat di telaah dan diulas sehinggah pada akhirnya dapat memberikan solusi dan bersifat kontruktif sebagaimana yang diharapkan. Adapun data yang telah dikumpulkan dalam mendukung hasil penelitian ini benar-benar dapat dipercaya baik secara actual dan keabsahaanya oleh karena semua data yang dikumpulkan bersumber dari buku, artikel-artikel, baik yang berasal dari media cetak maupun internet. Selain itu penulis tidak saja mengambil referensi selain hal yang disebutkan diatas, akan tetapi penulis secara langsung turun dilapangan melakukan wawancara dengan masyarakat di KEcamatan Wonosari dalam proses pengumpulan data sebagai langkah preventif terjadinya patologi-patologi dan manipulasi data. Untuk mendapatkan data yang akurat dan empirik, maka dalam proses pengumpulan data yang digunakan oleh penulis adalah dokumentasi, observasi, dan wawancara. Adapun teknik dokumentasi digunakan untuk mempermudah penulis dalam proses pengumpulan data yang bersifat kepustakaan, observasi bertujuan agar penulis dapat dengan mudah mengetahui kondisi rill dari masalah yang akan ditulis dalam karya ini. Sementara wawancara diambil oleh penulis sebagai metode dalam karya ini guna mengetahui bagaiman gambaran sesungguhnya Daerah Transmigrasi yang ada Di Kecamatan Wonosari. Adapun langkah penulisan ilmiah ini dianalisis secara deskriptif dengan mengacu pada metode kepustakaan, studi lapangan (observasi) dan wawancara. Artinya, penulis mengumpulkan berbagai macam sumber kepustakaan, hasil observasi dan wawancara yang mendukung permasalahan penulisan yakni Etos Kerja masyarakat Transmigrasi. Kata Kunci : Etos Kerja, Nilai-Nilai dan Pembangunan
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011