SKRIPSI

Penulis / NIM
ASTIN GOBEL / 231410072
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN SEJARAH
Pembimbing 1 / NIDN
Dra. RESMIYATI YUNUS, M.Pd / 0003126215
Pembimbing 2 / NIDN
YUSNI PAKAYA, S.Pd, M.Pd / 0005107304
Abstrak
Astin Gobel, Nim. 231410072. 2017. Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Sejarah Masa Pengaruh Hindu Budha Di Indonesia Melalui Metode Tanya Jawab Di Kelas X (Sepuluh) Di SMA Negeri 1 Tilamuta. Skripsi. Jurusan Pendidikan Sejarah, Fakultas Ilmu Sosial, Universitas Negeri Gorontalo, Dibawah Pembimbing : I. Ibu Dra. Hj. Resmiyati Yunus, M.Pd dan Pembimbing II. Ibu Hj. Yusni Pakaya, S.Pd, M.Pd. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah penggunaan metode Tanya Jawab dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran sejarah masa pengaruh Hindu Budha di Indonesia kelas X SMA Negeri 1 Tilamuta. Metode penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas ( Clasroom Action Research). Desain penelitian yang digunakan adalah perencanaan, pelaksanaan observasi dan refleksi. Penelitian ini melalui observasi, instrumen, dan dokumentasi. Penelitian ini menggunakan bentuk analisis deskriptif persentase. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pada siklus I mencapai nilai 43,33, siklus II mencapai nilai 79,67, dan siklus III mencapai 92,67. Hasil tersebut mengindikasikan bahwa pada siklus I dan II belum mencapai kriteria ketuntasan minimum yakni 80, sedangkan pada siklus III telah mencapai keberhasilan yaitu 92,67. Pelaksanaan metode tanya jawab dalam pembelajaran sejarah pada siklus I dan siklus II berjalan dengan baik dan lancar para siswa terlihat antusias dan senang terhadap pembelajaran yang dilaksanakan oleh peneliti. Kesimpulan dalam penelitian ini adalah metode tanya jawab dapat meningkatkan Hasil belajar siswa pada pelajaran sejarah di Kelas X di SMA Negeri 1 Tilamuta Kata Kunci : Hasil Belajar, Pelajaran Sejarah, Metode Tanya Jawab
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011