SKRIPSI

Penulis / NIM
AWALUDIN / 231411022
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN SEJARAH
Pembimbing 1 / NIDN
Drs. JONI APRIYANTO, M.Hum / 0001046805
Pembimbing 2 / NIDN
SUTRISNO MOHAMAD, S.Pd., M.Pd / 0021017405
Abstrak
ABSTRAK Awaludin, 2015. "Monsu'ani Tano Pada Masa Bupati Sudarto Periode 2000-2005". Skripsi, Jurusan SI Pendidikan Sejarah, Fakultas Ilmu Sosial, Universitas Negeri Gorontalo. 2015. Pembimbing: I. Bapak Drs. Joni Apriyanto, M.Hum dan Pembimbing II Bapak Sutrisno Mohamad, S.Pd., M.Pd. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perkembangan masyarakat Banggai dengan diadakannya program Monsu'ani Tano Pada Masa Bupati Sudarto Periode 2000-2005. Dalam hal ini program Monsuani Tano sangat berpengaruh dalam meningkatkan perekonomian dan pembangunan masyarakat Banggai dalam bidang pertanian, selain itu juga Banggai dikenal dengan sebutan daerah Agraris. Masalah yang sering dihadapi dalam program ini adalah dimana masyarakat masih banyak yang berpegang teguh terhadap pendirian dan masih memegang keyakinan mereka tentang bagaimana mengolah tanah yang benar. Dengan diadakannya program ini maka masalah dan kendala yang dihadapi masyarakat sedikit demi sedikit mulai berkurang. Masalah dalam penelitian ini adalah dapatkah program Monsu'ani Tano dapat menumbuhkan semangat masyarakat dalam mengolah tanah dan menumbuhkan perekonomian dan pembangunan masyarakat Banggai. Jenis penelitian ini adalah menggunakan penelitian sejarah, yaitu penelitian yang menceritakan bagaimana sejarah terbentuknya kabupaten Banggai dan juga menuliskan bagaimana respon dan apresiasi masyarakat Kabupaten Banggai terhadap program Monsu'ani Tano pada masa Bupati Sudarto. Hasil penelitian ini adalah mengetahui bagaimana program Monsu'ani Tano dalam kehidupan Masyarakat Kabupaten Banggai. Program Monsu'ani Tano bukanlah program yang mudah terealisasi, namun program ini juga banyak mendapat kendala dan inti dari semua ini adalah program Monsu'ani tano banyak mendapat apresiasi dari masyarakat Kabupaten Banggai dan mendapat tempat dihati masyarakat Kabupaten Banggai. Kata Kunci: Monsu'ani Tano dan pembangunan.
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011