SKRIPSI

Penulis / NIM
LUTFIA MUHAMMAD / 231415089
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN SEJARAH
Pembimbing 1 / NIDN
Drs. DARWIN UNE, M.Pd / 0029115803
Pembimbing 2 / NIDN
HELMAN MANAY, S.Pd, M.Hum / 0030038704
Abstrak
ABSTRAK Lutfia Muhamad, Nim 231415089. Judul Skripsi Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Melalui Model Pembelajaran kooperatif Tipe STAD (Student Teams Achievement Division) di SMA Negeri 1 Tapa Jurusan S1 Pendidikan Sejarah Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Gorontalo 2015. Pembimbing 1. Drs, Darwin Une M.Pd, pembimbing 2. Helman Manay S.Pd. M.Hum Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang bertujuan ingin mengetahui pengaruh Model Pembelajaran kooperatif Tipe STAD (Student Teams Achievement Division terhadap Hasil Belajar Siswa. Tujuan utama dalam penelitian ini yaitu penulis akan mengungkapkan kesulitan-kesuliatan yang di hadapi guru dalam proses belajara mengajar. Dalam proses belajar mengajar, selama ini guru-guru dikelas hanya menggunakan model yang konvensional dalam mengajar. Sehingga siswa-siswa banyak mengalami kesulitan dalam memahami pelajaran yang disampaikan oleh guru tersebut. Guru tidak melakukan variasi dalam mengajar. Oleh karena itu dalam penelitian ini peneliti mencoba menerapkan model pembelajaran yang baru untuk merangsang pembelajaran siswa, sehingga dalam proses pembelajaran terjadi yang namanya umpan balik antara siswa dan guru. Model pembelajaran yang akan diterapkan oleh peneliti dalam penelitian ini adalah Model Pembelajaran kooperatif Tipe STAD (Student Teams Achievement Division terhadap Hasil Belajar Siswa. Pada model pembelajaran ini, guru memberikan kebebasan pada siswa untuk bereksplorasi dan memecahkan masalahnya dengan sendiri, tetapi tidak luput dari pantauan seoang guru. Namun setelah penelitian dilakukan dengan 2 siklus, peneliti mendapatkan hasil yang sangat memuaskan. Setiap siklus pembelajaran siswa perlahan-lahan mulai nampak perubahannya, puncaknya yaitu saat dilakukan refleksi pada siklus 2. Pada siklus ini perubahan dalam pembelajaran lebih nampak lagi, sehingga peneliti menyimpulkan bahwa penggunaan model Pembelajaran Kooperatif Tipe STAD (Student Teams Achievement Division ) terhadap Hasil Belajar Siswa sanagt berhasil baik. Dalam pembelajaran tersebut sangat efektif untuk merangsang proses belajar siswa. Namun tidak menutup kemungkinan model pembelajaran lainnya tidak bisa digunakan. Semua model pembelajaran dapat digunakan, tinggal cara dan efektivitas seorang guru yang dituntut. Kata Kunci : Model Pembelajaran Kooperatif, STAD (Student Teams Achievement Division).
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011