SKRIPSI

Penulis / NIM
HAMDAN I. PULUHULAWA / 231417035
Program Studi
S1 - PENDIDIKAN SEJARAH
Pembimbing 1 / NIDN
Dra. RESMIYATI YUNUS, M.Pd / 0003126215
Pembimbing 2 / NIDN
SUTRISNO MOHAMAD, S.Pd., M.Pd / 0021017405
Abstrak
Hamdan I. Puluhulawa. 2021. Penerapan Model Pembelajaran Index Card Match (ICM) pada Mata Pelajaran Sejarah di SMA Muhammadiyah Batudaa. Skripsi, Program Studi Pendidikan Sejarah Jurusan Pendidikan Sejarah, Fakultas Ilmu Sosial, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Dra. Resmiyati Yunus, M.Pd dan Pembimbing II Sutrisno Mohamad, S.Pd., M.Pd. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui; Pertama, Penerapan model pembelajaran Index Card Match (ICM) pada mata pelajaran sejarah di SMA Muhammadiyah Batudaa. Kedua, Faktor-faktor yang mempengaruhi penerapan model pembelajaran Index Card Match pada mata pelajaran sejarah di SMA Muhammadiyah Batudaa. Penelitian ini termasuk jenis penelitian Deskriptif Kualitatif yaitu peneliti mendeskripsikan hasil pengamatan tentang penerapan model pembelajaran Index Card Match (ICM) pada mata pelajaran sejarah di SMA Muhammadiyah Batudaa. Proses pengumpulan data diperoleh melalui hasil observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini dibagi dalam 3 alur yaitu reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa; Pertama, Penerapan model pembelajaran Index Card Match pada mata pelajaran sejarah di SMA Muhammadiyah Batudaa sangat baik diterapkan pada mata pelajaran sejarah karena dapat menciptakan suasana belajar yang menyenangkan dan membantu siswa untuk berpikir kritis selain itu siswa menjadi aktif di dalam pembelajaran sejarah. Kedua, Terdapat faktor-faktor yang ikut mempengaruhi penerapan model pembelajaran Index Card Match pada mata pelajaran sejarah di SMA Muhammadiyah Batudaa yaitu kesiapan guru dalam mengajar, materi pembelajaran dan media pembelajaran yang digunakan termasuk kesiapan dan peran siswa di dalam pembelajaran. Maka dapat disimpulkan bahwa; Pertama, Penerapan model pembelajaran Index Card Match pada mata pelajaran sejarah di SMA Muhammadiyah Batudaa membawa dampak yang cukup signifikan. Hal ini tebukti dari adanya peningkatan motivasi belajar siswa serta memberikan kesan yang baik pada diri siswa. Kedua, Faktor-faktor yang dapat mempengaruhi penerapan model pembelajaran Index Card Match pada mata pelajaran sejarah di SMA Muhammadiyah Batudaa adalah kesiapan guru dalam mengajar, materi pembelajaran dan media pembelajaran serta kesiapan dari siswa itu sendiri dan peran siswa dalam pembelajaran. Kata Kunci : Pembelajaran Sejarah Indonesia, Model Pembelajaran Index Card Match
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011