Penulis / NIM
JENRI INDRA PONTOH / 261408061
Program Studi
S1 - MANAJEMEN
Pembimbing 1 / NIDN
HAIS DAMA, SE, M.Si / 0005037306
Pembimbing 2 / NIDN
Drs. RUSLI ISA, M.Si / 0006076604
Abstrak
Jenri Indra Pontoh. NIM. 261408061. Pengaruh Kompensasi Terhadap Kinerja Karyawan pada PT. Hasjrat Abadi Cabang Gorontalo. Skripsi. Program Studi Sarjana Manajemen, Jurusan Manajemen, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Negeri Gorontalo. Dibawah bimbingan Bapak Hais Dama, SE.,M.Si sebagai Pembimbing I dan Bapak Drs. Rusli Isa,M.Si sebagai pembimbing II.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh kompensasi terhadap kinerja karyawan pada PT. Hasjrat abadi Cabang Gorontalo. Metode penelititan ini menggunakan analisis deskriptif kuantitatif dengan menggunakan metode survey. Sampel penelitian ini adalah seluruh karyawan kantor PT. Hasjrat Abadi Cabang Gorontalo yang berjumlah 83 orang.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa hipotesis yang disusun diterima yakni pemberian kompensasi memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kinerja karyawan PT. Hasjrat Abadi Cabang Gorontalo. Sesuai dengan persamaan regresi yang diperoleh yaitu ...= -8.056+0.699 yang menjelaskan bahwa kinerja karyawan PT. Hasjrat Abadi Cabang Gorontalo mimiliki nilai negatif. Hal tersebut cukup beralasan mengingat salah satu motivasi bekerja karyawan adalah untuk memperoleh kompensasi. Selain itu nilai t hitung yang lebih besar dari t tabel 2.644>1,989 menunjukkan bahwa pemberian kompensasi memiliki pengaruh yang positif terhadap kinerja karyawan PT. Hasjrat Abadi Cabang Gorontalo. Nilai koefisien determinasi r2=0.735 menjelaskan bahwa sebesar 73.5% dari variabel kompensasi memiliki kontribusi untuk meningkatkan kinerja karyawan dan sisanya sebesar 26.5% dari kinerja karyawan dapat dipengaruhi oleh variabel lainnya seperti motivasi pegawai, Kepemimpinan, Disiplin kerja, Lingkungan kerja, dan lain sebagainya.
Kata Kunci: Kompensasi, Kinerja Karyawan
Download berkas