SKRIPSI

Penulis / NIM
I WAYAN EKA SASTRAWAN / 271409010
Program Studi
S1 - ILMU HUKUM
Pembimbing 1 / NIDN
MOH. R. U PULUHULAWA, SH, M.Hum / 0005117004
Pembimbing 2 / NIDN
SUWITNO YUTYE IMRAN, SH., MH / 0022068302
Abstrak
Dalam mengungkap kasus-kasus kejahatan sejalan dengan semakinmajunya tindak kejahatan dengan berbagai alat-alat modern untuk menghilangkanjejak atas kejahatannya, maka digunakan berbagai macam ilmu pengetahuanuntuk dapat mengungkap kejahatan-kejahatan tersebut. Salah satu ilmu yangdigunakan adalah ilmu kriminalistik, dimana ilmu kriminalistik ini memilikibanyak teknik dan taktik dalam pengungkapan suatu tindak kejahatan.Pada kasus pencurian uang dalam Cash Box SG-032 yang disimpan pada almari/filling cabinet dalam ruangan kantor PT. Mega Zanur Hotel di Lantai 2-A , Jalan Agus salim Nomor 247 Kota gorontalo sidik jari yang berhasil ditemukan oleh Tim Penyidik dari Urusan Identifikasi Satreskrim Polres Kota Gorontalo adalah berupa sidik jari latent yang ditemukan pada lapisan dalam Cash Box tersebut. Setelah sidik jari ditemukan maka langkah selanjutnya adalah pengembangan sidik jari latent, agar sidik jari pelaku bias segera diidentifikasi.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa : (I) Fungsi sidik jari dalam mengidentifikasi korban dan pelaku tindak pidana sangat penting untuk mengungkap atau membuktikan korban dan pelaku secara ilmiah. ldentifikasi sidik jari berfungsi sebagai sarana atau alat bukti pembantu alat bukti lain. Sedangkan fungsi lain dari identifikasi sidik jari adalah temasuk dalam alat bukti keterangan ahli (yang memberikan keterangan dari hasil identifikasi); dan (II) Faktor-faktor yang menjadi penghambat bagi pihak kepolisian dalam menggunakan sidik jari sebagai sarana identifikasi korban dan mengungkap pelaku tindak pidana adalah : (1) faktor di TKP yang terdiri dari : cuaca buruk, binatang buas atau mikroorganisme, masyarakat yang merusak TKP, kecerobohan penyidik atau petugas identifikasi, tersangka yang merusak TKP, kurangnya data warga/masyarakat di kepolisian; dan (2) faktor di luar TKP. Kata Kunci : KUHAP, Penyidikan, Teknik Daktiloskopi, Sidik Jari
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011