SKRIPSI

Penulis / NIM
HAMDAN MALOWA / 271413048
Program Studi
S1 - ILMU HUKUM
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. Dr. JOHAN JASIN, SH., MH / 0025065406
Pembimbing 2 / NIDN
ZAMRONI ABDUSSAMAD, SH., MH / 0012077005
Abstrak
HAMDAN MALOWA (271413048), Tinjauan Yuridis Peran Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) Dalam Penyelesaian Pelanggaran Kode Etik Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Provinsi Gorontalo dibawah bimbingan Bapak Prof. Dr. Johan Jasin, SH., MH sebagai pembimbing I dan Bapak Zamroni Abdussamad, SH., MH sebagai pembimbing II. Skripsi ini membahas tentang Tinjauan Yuridis Peran Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) dalam penyelesaian pelanggaran kode etik Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Provinsi Gorontalo. Penelitian dilaksanakan di kota Gorontalo yaitu pada kantor Bawaslu Provinsi Gorontalo. Metode penelitian ini menggunakan jenis penelitian lapangan terhadap data primer yang merupakan hasil wawancara dengan pihak Bawaslu yang tergabung dalam Tim Pemeriksa Daerah (TPD) Provinsi Gorontalo dan penelitian kepustakaan. Berdasarkan hasil penelitian bahwa Peran DKPP dalam penyelesaian pelanggaran kode etik Bawaslu Provinsi Gorontalo yaitu dengan upaya represif yang diselesaikan dengan prosedur hingga tingkat pengadilan seperti kasus pelanggaran kode etik Bawaslu Provinsi Gorontalo melalui putusan dengan Pengaduan Nomor 186/I-P/L-DKPP/2015 Tanggal 27 Oktober 2015 yang diregistrasi dengan Perkara Nomor 88/DKPP-PKE-IV/2015. Bentuk pelanggaran kode etik yang dilakukan oleh Bawaslu Provinsi Gorontalo adalah telah bertindak tidak profesional yakni menyalahgunakan tugas, wewenang, dan jabatan sebagai ketua dan/atau anggota Badan Pengawas Pemilu Provinsi Gorontalo hal ini telah melanggar sumpah/janji jabatannya sebagai penyelenggara pemilu sebagaimana diatur secara khusus dalam Pasal 7 ayat (3) Peraturan Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu Nomor 2 Tahun 2017 tentang Kode Etik dan Pedoman Perilaku Penyelenggara Pemilihan Umum. Dari tulisan ini penulis berkesimpulan bahwa keberadaan DKPP adalah untuk mengimbangi dan mengawasi kinerja Bawaslu serta jajarannya sebagai upaya perbaikan dalam pelaksanaan Pemilu. Kata Kunci ; Peran, Pelanggaran, Kode Etik
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011