SKRIPSI

Penulis / NIM
NOFRIYANTO IGIRISA / 271413055
Program Studi
S1 - ILMU HUKUM
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. Dr. FENTY U. PULUHULAWA, SH., M.Hum / 0009046804
Pembimbing 2 / NIDN
ISMAIL H. TOMU, SH., MH / 0017067706
Abstrak
ABSTRAK Nofriyanto Igirisa (271413055), ANALISIS KERIMINOLOGI TERHADAP TIDAK PIDANA PENCURIAN PASAL 363 KUHP DI KOTA GORONTALO (studi kasus Polres Gorontalo Kota) Dibimbing Oleh Prof. Dr. FentyPuluhulawa, SH., M.Hum sebagai Dosen Pembimbing I dan Ismail H. Tomu SH., MH sebagai Dosen Pembimbing II Penelitian ini guna mengetahui Bagaimana analisis kriminologi terhadaptindak pidana pecurian Pasal 363 di Kota Gorontalo dan untuk mengetahui dan menganalisis faktor-faktor yang menjadi kendala dalam penanganan tindak pidana pencurian Pasal 363 KUHP di kota Gorontalo. Metode yang di gunakan dalam penelitian ini adalah penelitian hukum empiris dengan pendekatan kualitatif. Pendekatan kualitatif merupakan tata cara penelitian yang menghasilkan data deskriptif, yaitu yang dinyatakan oleh respon den secara tertulis atau lisan dan perilakunyata. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kejahatan pencurian Pasal 363 KUHP tentang pencurian dengan keadaan yang memberatkan dilakukan dengan cara didahului dengan perencanaan yang dilakukan oleh dua orang atau lebih serta menggunakan modus berpura-pura menanyakan alamat dan pakaian jabatan palsu.Sebab terjadinya tindak kejahatan pencurian dengan pemberatan terdiri dari beberapa faktor yaitu, faktor ekonomi, pendidikan yang rendah, faktor pergaulan, faktor lingkungan serta faktor keimanan dan keagamaan. Dalam hal penanganan kejahatan pencurian berat pihak penyidik mengalami beberapa kendala yaitu Pelaku sering melarikan diri ke tempat-tempat terpencil, tidak adanya saksi yang dapat memberikan keterangan selain korban, kurangnya informasi tentang pelaku, indentitas pelaku tidak diketahui, dan kurangnya fasilitas pendukung kemananan seperti CCTV. Kata Kunci: Kriminologi, Tindak Pidana, Pencurian dengan Pemberatan
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011