SKRIPSI

Penulis / NIM
IRMA ALI / 281410066
Program Studi
S1 - SOSIOLOGI
Pembimbing 1 / NIDN
FARID TH MUSA, S.Sos, MA / 0010116712
Pembimbing 2 / NIDN
SAINUDIN LATARE, S.Pd.,M.Si / 0010087509
Abstrak
ABSTRAK Irma Ali. NIM 281 410 066. Dinamika Ekonomi Masyarakat Transmigran (Suatu Penelitian di Kecamatan Randangan Kabupaten Pohuwato). Jurusan Sosiologi. Fakultas Ilmu Sosial. Universitas Negeri Gorontalo 2014. Dibawah bimbingan Bapak Farid Th. Musa, S.Sos, MA selaku pembimbing I dan Bapak Sainudin Latare. S.Pd. M.Si selaku pembimbing II. Penelitian ini bertujuan untuk dapat mengetahui bagaimana dinamika ekonomi masyarakat transmigran dan Faktor-faktor apa saja yang melandasi masyarakat transmigran bisa bertahan. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif dengan jenis penelitian kualitatif. Data-data yang diperlukan dalam penelitian ini diambil melalui teknik obsevasi, wawancara, dokumentasi. kemudian Teknik analisis data yang diambil adalah data yang diperoleh dianalisis secara kualitatif, tujuannya agar data yang diperoleh valid. Berdasarkan hasil penelitian ini, Peneliti menyimpulkan sebagai berikut : 1). Kehidupan masyarakat transmigran yang ada di Kecamatan Randangan saat ini mengalami peningkatan dari awal mereka datang hingga saat ini. hal itu terlihat dari segi bangunan rumah keseluruhannya sudah semi permanen dan permanen. Bukan hanya itu banyak masyarakat transmigran yang memiliki usaha baru atau usaha sampingan seperti mengusahakan warung kecil, dan membangun toko. 2) Kehidupan dari masyarakat transmigran saat ini sudah serba berkecukupan. Pertumbuhan ekonomi dari masyarakat transmigran yang sudah lebih dari cukup ini meningkat karena didasari keinginan untuk memperbaiki kehidupan mereka, dan itu semua terwujud dan dipertahankan karena adanya budaya yang ada pada diri mereka yang dapat mendorong pembangunan diantaranya sikap kerja keras dan kerja cerdas dan juga karena sumber daya modal sendiri yang dimiliki oleh masyarakat transmigran. Kata Kunci : Ekonomi, Masyarakat Transmigran
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011