SKRIPSI

Penulis / NIM
SITTI HAJAR LASIMPALA / 281413113
Program Studi
S1 - SOSIOLOGI
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. Dr. RAUF A HATU, M.Si / 0016126307
Pembimbing 2 / NIDN
SAINUDIN LATARE, S.Pd.,M.Si / 0010087509
Abstrak
ABSTRAK Sitti Hajar Lasimpala, NIM: 281413113. Penelitian tentang ��Ã..."Fungsi Warung Kopi Aceh Sebagai Ruang Publik Di Kota Gorontalo��, merupakan karya yang di bimbing oleh Bapak Rauf A.Hatu, selaku (Pembimbing I) dan Bapak Sainudin Latare, selaku (Pembimbing II). Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis fungsi Warung Kopi Aceh sebagai ruang publik bagi masyarakat atau pengunjung. Menganalisis apa yang menjadi daya tarik masyarakat atau pengunjung terhadap warung kopi Aceh. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif deskriptif. Berdasarkan hasil penelitian yang diperoleh penulis, maka Warung Kopi Aceh memiliki fungsi manifest atau nyata berupa manfaat langsung yang dirasakan pemilik dan karyawan secara finansial dan langsung bisa di rasakan saat memperoleh hasil dari pekerjaan atau usaha yang di jalankan, selain itu juga ada dampak laten berupa penghasilan yang terus menurun bahkan merugi bagi pemilik usaha, ketidakmampuan lagi memenuhi gaji karyawan. Selanjutnya fungsi laten yang belum bisa dirasakan langsung akan tetapi akan dirasakan dikemudian hari seiring berjalannya waktu, bagi seorang pengusaha berupa investasi yang akan bernilai lebih besar, dan bagi karyawan selain manfaat akan berdampak buruk pada keharmonisan rumah tangga bagi yang sudah berkeluarga karena intensitas kebersamaan dengan keluarga berkurang oleh kesibukan kerja dan akan berdampak buruk terhadap kesehatan karena kurangnya waktu istirahat. Untuk masyarakat fungsi manifesnya dapat langsung di rasakan saat mengunjungi warkop untuk menikmati waktu bersantai sambil menyeruput kopi dan dampak latennya akan terjadi ketergantungan terhadap kopi karena kandungan kafein dalam kopi, serta akan berdampak buruk pada kesehatan lambung jika terlalu sering mengkonsumsi kopi. Selanjutnya daya tarik pengunjung terhadap Warung Kopi Aceh terletak pada fasilitas yang ditawarkan, harga yang relatif murah juga profesionalisme kerja karyawan atau pegawainya. KATA KUNCI: Warung Kopi Aceh Sebagai Ruang Publik
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011