SKRIPSI

Penulis / NIM
FITRIYANTI S. PILOMONU / 281414038
Program Studi
S1 - SOSIOLOGI
Pembimbing 1 / NIDN
Prof. Dr. RAUF A HATU, M.Si / 0016126307
Pembimbing 2 / NIDN
DONDICK WICAKSONO WIROTO, S.IP., M.Si / 0021128007
Abstrak
FITRIYANTI S. PILOMONU. 281414038. âPemenuhan Target Pemasaran Produk Oleh Sales Distributor Di Kabupaten Gorontalo. Skripsi Jurusan Sosiologi Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Gorontalo. Dibawah Bimbingan Bapak Prof. Dr. Rauf A. Hatu. M.Si selaku pembimbingan satu dan Bapak Dondick Wicaksono Wiroto, S.IP., M.Si selaku pembimbingan dua. Penelitian ini mengulas dan mengkaji tentang Pemenuhan Target Pemasaran Produk Oleh Sales Distributor Di Kabupaten Gorontalo. Pada penelitian ini dijelaskan bagimana tindakan sosial yang di lakukan oleh Sales Distributor di Kabupaten Gorontalo dengan menggunakan pendekatan teori Tindakan Sosial Max Weber. Berdasarkan hasil penelitian menunjukan bahwa Pemenuhan target pemasaran produk oleh sales distributor di Kabupaten Gorontalo dapat disimpulkan bahwa keberhasilan sales distributor dalam pemenuhan target, tidak terlepasa dari upaya-upaya sales distributor seperti 1) skill dan kemampuan, 2) kecakapan dalam menawarkan produk, 3) indikator penunjang lainya adalah penampilan dan perilaku. Dari keseluruhan aktifitas pemenuhan target penjualan yang dilakukan oleh sales distributor yang berhubungan langsung dengan masyarakat yakni mereka berupaya memenuhi kebutuhan perusahaan, keluarga dan juga masyarakat dalam hal ini ekonomi dengan cara-cara sosial dan jika diklasifikasikan Tindakan sosial sales distributor meliputi keseluruhan tindakan sosial yakni tindakan sosial rasional instrumental, tindakan sosial rasional nilai, tindakan afektif dan tindakan sosial tradisional. Hal ini dibuktikan dengan bentuk tindakan berupa penggunaan katalog dalam melakukan penawaran produk, berpenampilan menarik dan beretika dalam melakukan pemasaran, kemudian tindakan berdasarkan dorongan dari tanggung jawab sebagai kepala keluarga berusaha untuk memenuhi kebutuhan hidup keluarga, sebagai kepala keluarga dan harus menafkahi keluarganya. Jika dilihat keseluruhan tindakan sales distributor mencakupi keseluruh tindakan sosial. Kata Kunci : Sales Distributor, Target, Pemasaran
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011