Penulis / NIM
HARTIEN J. KARIM / 281415086
Program Studi
S1 - SOSIOLOGI
Pembimbing 1 / NIDN
Dr. FARID TH MUSA, S.Sos, MA / 0010116712
Pembimbing 2 / NIDN
RUDY HAROLD, S.Th, M.Si / 0030087507
Abstrak
ABSTRAK
Hartien J. Karim, NIM 281 415 086. 2019. Kehidupan Sosial Pemulung Di Sekitar Lokasi Wisata Benteng Otanaha (Studi Penelitian Kelurahan Dembe I Kecamatan Kota Barat Kota Gorontalo). Skripsi. Jurusan Sosiologi, Fakultas Ilmu Sosial, Universitas Negeri Gorontalo, di bawah bimbingan Bapak Farid TH. Musa, S.Sos, MA selaku pembimbing I dan Bapak Rudy Harold, S.Th, M.Si selaku pembimbing II. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui bagaimana kehidupan sosial pemulung di sekitar lokasi wisata benteng otanaha Kelurahan Dembe I, teori struktural fungsional dan konsep interaksi sosial sebagai dasar analisis. Metode penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan deskriftif sesuai dengan permasalahan yang diangkat. Dalam penelitian ini peneliti terlibat langsung melalui wawancara dan observasi untuk memperoleh data yang akurat.
Hasil penelitian menyimpulkan bahwa kehidupan sosial pemulung di sekitar lokasi wisata benteng otahana kehidupan mereka masih temaksud dalam kehidupan yang belum dapat dikatakan sejahtera karena mereka masih dalam kondisi yang belum berkecukupan dan kehidupan sosial mereka di pengaruhi beberapa faktor seperti faktor pendidikan, faktor ekonomi, dan faktor lingkungan serta kepedulian masyarakat sekitar dan aparat kelurahan.
Kata Kunci: Kehidupan Sosial, Pemulung
Download berkas