SKRIPSI

Penulis / NIM
ABDUL AZIS ISMAIL / 291410055
Program Studi
S1 - ILMU KOMUNIKASI
Pembimbing 1 / NIDN
SUMARJO, S.Pd., M.Si / 0009067607
Pembimbing 2 / NIDN
ZULAEHA LAISA, S.Sos,M.Si / 0014127303
Abstrak
ABSTRAK ABDUL AZIS ISMAIL. 2015. KONTEKS KOMUNIKASI DALAM KOMUNITAS MOTOR MATIC. Skripsi, Program Studi Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I, Sumarjo, Pembimbing II, Zulaeha Laisa. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui; (1) konteks komunikasi dalam komunitas Yamaha Matic Indonesia Community Chapter Gorontalo yang dilihat dari komunikasi interpersonal dan komunikasi kelompok; (2) Hambatan komunikasi pada komunitas Yamaha Matic Indonesia Community Chapter Gorontalo. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif, dengan tujuan untuk memberikan gambaran nyata, dan penjelasan dengan dianalisis deskriptif, konteks komunikasi pada komunitas Yamaha Matic Indonesia Community Chapter Gorontalo secara sistematis dan faktual. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah wawancara mendalam dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa; (1) Komunikasi antarpribadi digunakan untuk mempererat tali persaudaran antara anggota yang tergabung dalam komunitas dan sebagai sarana untuk mengenal orang dengan cara berbagi pengalaman antar sesama anggota. Untuk mengenal dunia luar, anggota komunitas selalu melakukan komunikasi antarpribadi dengan komunitas lain melalui kegiatan touring dengan cara berbagi pengalaman terkait dengan persoalan komunitas sampai pada persoalan daerah masing-masing; (2) Anggota yang ada di komunitas Yamaha Matic Indonesia Community (YMIC) Chapter Gorontalo membentuk kelompok kecil untuk membahas persoalan-persoalan yang timbul dalam lingkungan komunitas. Sehingga dengan adanya kelompok kecil tersebut, sebuah persoalan yang timbul dalam lingkungan komunitas dapat terselesaikan dengan baik tanpa merugikan pihak manapun. Kata Kunci : Konteks Komunikasi, Komunitas, (YMIC) Chapter Gorontalo
Download berkas

ARSIP

2025
Skripsi tahun 2025
2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011