SKRIPSI

Penulis / NIM
LISNA PURNAMASARA / 291411029
Program Studi
S1 - ILMU KOMUNIKASI
Pembimbing 1 / NIDN
SUMARJO, S.Pd., M.Si / 0009067607
Pembimbing 2 / NIDN
NOVAL SUFRIYANTO TALANI, S.Sn, M.Ds, M.Si / 0012117905
Abstrak
ABSTRAK Lisna Purnamasara. 2016. Simbol Hegemoni Amerika dalam Film The Blind Side. Skripsi, Program Studi Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial, Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Sumarjo, dan Pembimbing II Noval SufriyantoTalani. Film menjadi alat ampuh yang digunakan Amerika untuk menyebarkan tujuannya dan mempromosikan simbol hegemoni atau simbol kekuasaan Amerika sehingga dapat merubah sudut pandang orang yang menontonnya. The Blind Side adalah salah satu film box office produksi Hollywood yang memperlihatkan simbol-simbol hegemoni Amerika yang dikemas dengan banyak tanda pada setiap adegan dalam film tersebut. Fokus masalah pada penelitian ini, yaitu sebagai berikut : 1) Bagaimana hegemoni Amerika (ras kulit putih) dalam film The Blind Side; 2) Bagaimana hegemoni dimainkan dalam film The Blind Side. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah : 1) Untuk mengetahui hegemoni Amerika (ras kulit putih) dalam film The Blind Side; 2) Untuk mengetahui simbol-simbol hegemoni dimainkan dalam film The Blind Side. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dan semiotika sebagai perangkat analisisnya yang difokuskan untuk membongkar tanda-tanda berupa teks, simbol dan visual yang digunakan untuk untuk mengungkap simbol hegemoni Amerika dalam film The Blind Side. Adapun hasil penelitian, sebagai berikut : 1) Hegemoni Amerika (ras kulit putih) dalam film The Blind Side nampak pada pergantian peran yang awalnya Michael Oher sebagai pemeran utama, digantikan oleh Leigh Anne Tuohy, sehingga dialog dan durasi waktu Michael Oher menjadi sedikit, sedangkan Leigh Anne Tuohy (kulit putih) durasi dan dialog menjadi bertambah; 2) Simbol Hegemoni Amerika yang nampak dalam film The Blind Side yaitu : pertama, simbol rasisme (Kulit putih sebagai penyelamat atau dominan, sedangkan kulit hitam sebagai orang yang diselamatkan atau dimarjinalkan), kedua, simbol religius (simbol kristiani lebih ditonjolkan dalam film The Blind Side), ketiga, simbol kekeluargaan (keluarga kulit putih ditampilkan sebagai keluarga yang harmonis dan serba berkecukupan, sedangkan kulit hitam ditampilkan sebagai keluarga yang berantakan). Kesimpulan dari penelitian, sebagai berikut : 1) Kulit putih ditampilkan sebagai sosok yang dominan sedangkan ras kulit hitam ditampilkan sebagai sosok yang dimarjinalkan dalam film The Blind Side; 2) Simbol hegemoni Amerika yang muncul dalam film The Blind Side yaitu simbol rasisme, simbol kristiani, dan simbol kekeluargaan. Kata kunci: simbol, hegemoni, film, Amerika ABSTRACT Lisna Purnamasara. 2016. The Symbols of American Hegemony in the Blind Side Movie. Skripsi, Study Program of Communication science, Faculty of Social Science, State University of Gorontalo. Principal Supervisor is Sumarjo and Co-supervisor is Noval Sufriyanto Talani. Movie is an effective weapon used by America to spread their objectives and to promote the symbols of their hegemony or soperiority of Americans; hence it can change the viewer's perspective. The Blind Side movie is one of the box office movies produced by Hollywood to show the symbols of American hegemony that were packed in each segments of the movie. This research explorer the following: 1) how is the American hegemony (the white skin race) in the Blind Side movie; 2) how was this hegemony being played in the Blind Side movie. Therefore, the objective of this research are : 1) to find out the American hegemony (the white skin race) in the Blind Side movie, 2) to find out the symbols of American hegemony displayed in the movie. This research uses qualitative method and semiotic as its instrument of analysis focusing on dismantling the sigh of hegemony through text, symbols, and visual within this Blind Side movie. This research reveals: 1) American hegemony (the white skin race) in the Blind Side movie appeared in the change of the role, in which, at the beginning where Michael Oher was the leading role is substituted with Leigh Anne Tuohy, hence the dialog and duration of Michael Oher become less, and Leigh Anne Tuohy (white race) duration become longer; 2) symbols of American hegemony that appears in the Blind Side movie such as in: first, the symbol of racism (white race as the savior or the dominance, meanwhile the black race as the race that need saving or marginalized), second, the religious symbols (Christians symbols are more pronounced in the Blind Sidemovie: third, the kinship symbol (the white racw family portrayed as harmonious and well of family, meanwhile, the black family portrayed as disharmonious family). The conclusion of this reserch are: 1) the white people are portrayed as the dominant and the black people as the marginalized in the Blind Sidemovie; 2) the symbols of American hegemony in this movie are racism symbol, Christian symbol, and family Symbol. Keywords: symbol, hegemony, movie, America
Download berkas

ARSIP

2024
Skripsi tahun 2024
2023
Skripsi tahun 2023
2022
Skripsi tahun 2022
2021
Skripsi tahun 2021
2020
Skripsi tahun 2020
2019
Skripsi tahun 2019
2018
Skripsi tahun 2018
2017
Skripsi tahun 2017
2016
Skripsi tahun 2016
2015
Skripsi tahun 2015
2014
Skripsi tahun 2014
2013
Skripsi tahun 2013
2012
Skripsi tahun 2012
2011
Skripsi tahun 2011